Halaman

LIDAH BUAYA KAYA MANFAAT

Tanaman lidah buaya (aloe vera) memang kita kenal sebagai tanaman yang dapat digunakan untuk memperindah rambut. Namun belakangan ini, lidah buaya dapat dikonsumsi sebagai makanan yang kaya manfaat, seperti: melindungi kulit dari dehidrasi, memperlancar sistem pencernaan, sebagai antiseptik dan antibiotik alami. Cara praktis mengolah lidah buaya: Pilih lidah buaya yang berdaging tebal, kupas dan ambil bagian dalamnya saja. Kemudian cuci dan remas-remas potongan daging lidah buaya di dalam air garam. Setelah lendirnya hilang, rendam dalam air kapur sirih. Cuci bersih dan gel lidah buaya siap digunakan.


Tanaman asparagus termasuk keluarga bawang-bawangan (Liliaceae) dan yang sering dijadikan sayur adalah jenis asparagus officinalis. Tanaman ini dipanen ketika masih berbentuk tunas. Beberapa kandungan zat gizi yang terdapat di dalam asparagus, seperti asparagin, asam folat, niasin, oligosakarida, B-karotin, vit. A, vit. C, vit. E dan kalsium baik untuk menjaga daya tahan tubuh dari berbagai penyakit. Asparagus juga mengandung serat sangat tinggi yang dapat melancarkan proses pencernaan sehingga Anda terbebas dari gangguan sembelit atau sulit buang air besar.

MASAK SAYUR YANG BENAR
Kalau Anda dan suami suka dengan sayuran mentah yang dimakan sebagai lalapan itu lebih baik bagi tubuh karena vitamin dan mineral yang terkandung di dalamnya dapat masuk dalam tubuh dengan maksimal. Tapi jika sayuran itu harus terlebih dulu dimasak maka ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar vitamin dan mineral yang terkandung tidak hilang percuma yaitu: 1). Pilih sayuran yang masih segar. 2). Cuci bersih sayuran sebelum dipotong dan ingat dalam memotong sayuran jangan terlalu kecil atau terlalu tipis. 3). Hindarkan perendaman setelah sayuran dipotong-potong. 4). Dalam merebus sayuran sebaiknya dilakukan setelah air mendidih dan jangan terlalu lama. Air bekas rebusan lebih baik digunakan untuk pemasakan selanjutnya, sehingga kandungan vitamin dan mineralnya tidak terbuang. Untuk jenis seperti kentang dan wortel sebaiknya direbus berikut kulitnya.

Fungsi, Pengertian dan Definisi Vitamin

Vitamin adalah suatu zat senyawa kompleks yang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita yang berfungsi untuk mambantu pengaturan atau proses kegiatan tubuh. Tanpa vitamin manusia, hewan dan makhluk hidup lainnya tidak akan dapat melakukan aktifitas hidup dan kekurangan vitamin dapat menyebabkan memperbesar peluang terkena penyakit pada tubuh kita.

Vitamin berdasarkan kelarutannya di dalam air :
- Vitamin yang larut di dalam air : Vitamin B dan Vitamin C
- Vitamin yang tidak larut di dalam air : Vitamin A, D, E, dan K atau disingkat Vitamin ADEK.

1. Vitamin A
- sumber vitamin A =
susu, ikan, sayuran berwarna hijau dan kuning, hati, buah-buahan warna merah dan kuning (cabe merah, wortel, pisang, pepaya, dan lain-lain)
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin A =
rabun senja, katarak, infeksi saluran pernapasan, menurunnya daya tahan tubuh, kulit yang tidak sehat, dan lain-lain.

2. Vitamin B1
- sumber yang mengandung vitamin B1 =
gandum, daging, susu, kacang hijau, ragi, beras, telur, dan sebagainya
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin B1 =
kulit kering/kusik/busik, kulit bersisik, daya tahan tubuh berkurang.

3. Vitamin B2
- sumber yang mengandung vitamin B2 =
sayur-sayuran segar, kacang kedelai, kuning telur, susu, dan banyak lagi lainnya.
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin B2 =
turunnya daya tahan tubuh, kilit kering bersisik, mulut kering, bibir pecah-pecah, sariawan, dan sebagainya.

4. Vitamin B3
- sumber yang mengandung vitamin B3 =
buah-buahan, gandum, ragi, hati, ikan, ginjal, kentang manis, daging unggas dan sebagainya
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin B3 =
terganggunya sistem pencernaan, otot mudah keram dan kejang, insomnia, bedan lemas, mudah muntah dan mual-mual, dan lain-lain

5. Vitamin B5
- sumber yang mengandung vitamin B5 =
daging, susu, sayur mayur hijau, ginjal, hati, kacang ijo, dan banyak lagi yang lain.
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin B5 =
otot mudah menjadi kram, sulit tidur, kulit pecah-pecah dan bersisik, dan lain-lain

6. Vitamin B6
- sumber yang mengandung vitamin B6 =
kacang-kacangan, jagung, beras, hati, ikan, beras tumbuk, ragi, daging, dan lain-lain.
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin B6 =
pelagra alias kulit pecah-pecah, keram pada otot, insomnia atau sulit tidur, dan banyak lagi lainnya.

7. Vitamin B12
- sumber yang mengandung vitamin B12 =
telur, hati, daging, dan lainnya
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin B12 =
kurang darah atau anemia, gampang capek/lelah/lesu/lemes/lemas, penyakit pada kulit, dan sebagainya

8. Vitamin C
- sumber yang mengandung vitamin C =
jambu klutuk atau jambu batu, jeruk, tomat, nanas, sayur segar, dan lain sebagainya
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin C =
mudah infeksi pada luka, gusi berdarah, rasa nyeri pada persendian, dan lain-lain

9. Vitamin D
- sumber yang mengandung vitamin D =
minyak ikan, susu, telur, keju, dan lain-lain
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin D =
gigi akan lebih mudah rusak, otok bisa mengalami kejang-kejang, pertumbuhan tulang tidak normal yang biasanya betis kaki akan membentuk huruf O atau X.

10. Vitamin E
- sumber yang mengandung vitamin E =
ikan, ayam, kuning telur, kecambah, ragi, minyak tumbuh-tumbuhan, havermut, dsb
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin E =
bisa mandul baik pria maupun wanita, gangguan syaraf dan otot, dll

11. Vitamin K
- sumber yang mengandung vitamin K =
susu, kuning telur, sayuran segar, dkk
- Penyakit yang ditimbulkan akibat kekurangan vitamin K =
darah sulit membeku bila terluka/berdarah/luka/pendarahan, pendarahan di dalam tubuh, dan sebagainya

Testosteron Berlebih Merusak Sel Otak

Jantan tapi bodoh, mungkin begitulah gambaran perilaku pria yang memiliki kadar testosteron berlebih di tubuhnya. Sebab, para peneliti menemukan bahwa kadar testosteron berlebih di dalam tubuh bisa menyebabkan rusaknya sel-sel otak.

Pengujian terhadap sel-sel otak di laboratorium menunjukkan bahwa sedikit testosteron baik bagi sel otak. Namun, kadar yang terlalu banyak menyebabkan sel-sel otak merusak sendiri seperti proses yang terjadi pada otak penderita alzheimer.

Proses kematian sel seperti ini disebut apoptosis atau kematian sel yang terprogram. Jika kondisi seperti ini berlangsung terus-menerus, sel-sel otak tidak memiliki waktu cukup untuk memulihkan diri, sehingga bisa menyebabkan kerusakan permanen di otak.

"Terlalu sedikit buruk, terlalu banyak juga buruk, tapi ukuran yang tepat membuat (tubuh) sempurna," kata Barbara Ehrlich dari Universitas Yale, Connecticut yang melaporkan temuannya dalam Journal of Biological Chemistry. Inilah bukti yang dapat menjelaskan mengapa penyalahgunaan steroid dapat memicu tindakan agresif atau kecenderungan ingin bunuh diri.

"Penelitian lain telah menujukkan, kadar steroid yang tinggi dapat menyebabkan perubahan perilaku," kata Ehrlich. Ia mengatakan, saat kadar steroid di tubuh tinggi, kadar testosteron juga tinggi dan hal tersebut dapat merusak sel-sel syaraf otak. Nah, saat sel-sel otak rusak, fungsi otak juga kacau.

Tim yang dipimpin Ehrlich tidak melihat efek yang sama dengan estrogen. Ia menduga, estrogen bersifat neuroprotektif yang justru melindungi sel-sel otak. Kalaupun tidak, estrogen hanya punya efek merusak yang kecil.

Testosteron merupakan kunci perkembangan, orientasi, dan pertumbuhan sel yang dibutuhkan pria maupun wanita. Meskipun demikian, tubuh pria memproduksi testosteron 20 persen lebih banyak. Hormon ini sering dikaitkan dengan sifat kejantanan pria.

Kadar hormon testosteron di tubuh dapat meningkat dengan penggunaan steroid. Suplemen yang dianggap sebagai doping dalam dunia olahraga ini akan berubah menjadi testosteron saat berada di dalam tubuh. Oleh karena itu, para peneliti mengingatkan bahwa setiap orang harus berpikir dua kali sebelum mengonsumsi suplemen steroid penambah testosteron, baik sebagai doping maupun untuk mempercepat pembentukan otot bagi para atlet binaraga.

"Jika suatu ketika ada pria berotot di dalam mobil sport yang memotong laju mobil Anda di jalan raya, Anda juga tidak perlu marah. Mungkin itu bukan salahnya," ujarnya sambil bergurau.

Soft Drinks Ganggu Kesehatan Mental

Minum soft drink memang menyegarkan, apalagi soft drink dingin manis yang dinikmati usai beraktifitas. Namun tahukah Anda jika soft drink manis (bukan diet coke) bisa memicu gangguan mental pada remaja?

Dalam studi yang dilakukan pada remaja Oslo, Norwegia, menyatakan peminum soft drink manis cenderung memiliki gangguan mental seperti hiperaktif dan perasaan tertekan.


Riset yang melibatkan lebih dari 5.000 remaja Norwegia berusia 15 dan 16 tahun ini memperlihatkan hubungan jelas dan langsung antara konsumsi soft drink, hiperaktif, dan hubungan yang lebih rumit pada gangguan prilaku serta mental.

Mereka meneliti dan menanyai seberapa banyak soft drink bergula yang biasa mereka konsumsi per harinya, dan kemudian meminta mereka menjawab daftar pertanyaan standard yang biasa digunakan untuk menilai kesehatan mental.

Dr. Lars Lien dan rekan dari Universitas Oslo mengatakan mereka yang biasa tidak sarapan dan makan siang justru lebih sering mengkonsumsi soft drink.

"Ada hubungan yang kuat antara menkonsumsi soft drink dan gangguan kesehatan mental di kalangan murid kelas 10," tulis laporan yang diterbitkan dalam American Journal of Public Health dan dilaporkan Reuters, Kamis (28/09/06).

Hubungan tersebut tetap penting, setelah penyesuaian sosial, gangguan prilaku dan yang berhubungan dengan makanan. Terlebih mayoritas siswa mengatakan mereka minum sekitar satu dan enam porsi soft drink per minggu.

Sementara mereka yang tak minum soft drink sama sekali lebih memiliki kesehatan yang lebih baik dibanding penimum soft drink, terlebih bagi mereka yang minum lebih dari enam porsi per minggu memiliki tingkat tertinggi.

Bagi prilaku hiperaktif, terdapat hubungan linear langsung -- di mana makin banyak soda yang diminum seorang remaja, semakin hiperaktif prilaku yang ditunjukkan.

Masalah terburuk terlihat pada remaja pria dan perempuan yang minum empat porsi atau lebih soft drink per hari. Sepuluh persen remaja laki-laki dan dua persen perempuran minum sebanyak itu.

Peneliti mengatakan kemungkinan bahan lain dalam soft drink, seperti kafein, yang diduga menjadi penyebab gejala-gejala tersebyut, namun mereka tak memeriksa sumber lain gula pasir halus (refined sugar) dalam pola makanan remaja tersebut.

Namun mereka mengatakan banyak remaja teralalu banyak minum soft drink yang mengandung gula, padahal anjuran konsumsi di Norwegia adalah 10 persen dari total kalori per hari dari gula para peneliti mengatakan sedikitnya sepertiga remaja pria mengonsumsi terlalu banyak dari makanan ringan saja.

"Satu langkah sederhana dan efektif untuk mengurangi konsumsi soft drink dalam kelompok usia ini ialah penghilangan mesin minuman ringan dari sekolah dan tempat umum lain tempat orang dewasa berkumpul," ujar Lars Lien dan rekan.

Manfaat Rumput laut



Rumput taut mengandung komponen unik yang kuat berupa fucoidan, alginates, dan polifenol. Komposisi tersebut mirip air susu (breast milk), sehingga kerap disebut brown milk.

Ini menjadi senjata rahasia sehat orang Tongans (penduduk Kerajaan Tonga yang terletak di Lautan Pasifik, berdekatan dengan Hawaii, Selandia Baru, Fiji, dan Samoa) selama berabad-abad.

Manfaat:
Fucoidan adalah polisakarida kompleks pada dinding sel rumput laut. Berbagai penelitian modern membuktikan, fucoidan yang merupakan komponen terbesar di dalam tumbuhan taut mampu meningkatkan imunitas dengan merangsang produksi sel-sel imun. la juga membantu melawan virus dan bakteri, melawan alergi dan menghambat penggumpalan darah, sehingga memperkecil risiko stroke dan serangan jantung.

Dapat pula menurunkan kadar kolesterol darah, menurunkan tekanan darah tinggi, menstabilkan kadar gula (glukosa) darah dengan memperlambat pelepasan glukosa ke dalam darah, meredakan gangguan pencernaan dengan mencegah masuknya bakteri Helicobacter pylori, meningkatkan fungsi lever, menjaga kelembaban dan kekencangan kulit, serta menghambat pertumbuhan sel abnormal.

Penelitian menunjukkan bahwa polisakarida dalam rumput laut bisa merusak selsel kanker. Itu sebabnya dahulu di Mesir rumput laut digunakan untuk terapi kanker payudara. Rumput laut juga merupakan multivitamin alami yang memiliki aktivitas antitumor secara konsisten.

Rumput laut tidak mengandung lemak yang bermakna, tetapi kaya selenium yang bersifat antioksidan. Ini artinya rumput laut mampu membantu tubuh mencegah penyerapan zat kimia beracun, termasuk sampah radioaktif dan polusi.

Sangat dianjurkan mengonsumsi rumput laut selama menjalani terapi kemo. Nutrisi yang optimal dalam rumput laut membuatnya mampu memberikan fungsi imun terbaik, merevitalisasi tubuh, mendukung kesehatan jantung, memperbaiki pencernaan, menguatkan sistem saraf, dan menyeimbangkan hormon. Bahan pangan ini juga baik untuk menyehatkan rambut, memperkuat kuku dan gigi.

Di zaman baheula, masyarakat Jepang dan Cina menggunakan agar-agar yang berasal dari rumput laut untuk obat sakit perut. Di Amerika, agar-agar dimasukkan ke dalam kelompok zat laksatif (pencahar).

Selain untuk industri makanan, agar-agar juga digunakan dalam industri farmasi (bahan baku kapsul pembungkus obat-obatan dan vitamin, campuran obat pencahar dan pasta gigi), industri kosmetika (bahan baku lipstik, sabun, salep, lotion, dan krim), serta industri lain.

Kandungan gizi:
Vitamin, mineral colloidal, iodin, asam lemak esensial, asam amino, dan berbagai enzim. @ rin

Mencegah & Mengatasi Hepatitis dengan Herbal

Hepatitis merupakan suatu proses peradangan pada jaringan hati. Hepatitis dalam bahasa awam sering juga disebut dengan istilah lever atau sakit kuning. Padahal definisi lever itu sendiri sebenarnya berasal dari bahasa Belanda yang berarti organ hati, bukan penyakit hati. Namun asumsi yang berkembang dalam masyarakat mendefinisikan lever adalah penyakit radang hati. Sedangkan istilah sakit kuning sebenarnya dapat menimbulkan kerancuan, karena tidak semua sakit kuning disebabkan oleh radang hati, tetapi dapat juga karena ada peradangan pada kantung empedu.

Peradangan hati dapat disebabkan oleh infeksi berbagai mikroorganisme seperti virus, bakteri, dan protozoa. Namun pada umumnya disebabkan oleh virus (hepatitis virus). Radang hati juga dapat terjadi akibat bahan-bahan kimia yang meracuni hati, obat-obatan, dan alkohol, yang disebut juga dengan hepatitis non-virus. Hepatitis akibat obat-obatan hanya menyerang orang yang sensitif.

Pada umumnya hepatitis virus akut mempunyai gejala-gejala sebagai berikut :
- Tingkat awal merasa cepat lelah, tidak napsu makan, sakit kepala, pegal-pegal di seluruh badan, lemah, mual, dan kadang disertai muntah, dan selanjutnya demam.
- Fase kuning (ikterik) : ditandai dengan urin berwarna kuning kehitaman seperti air teh dan feses berwarna hitam kemerahan. Bagian putih dari bola mata, langit-langit mulut dan kulit menjadi berwarna kekuning-kuningan. Fase ini berlangsung kurang lebih selama 2-3 minggu;
- Fase penyembuhan : ditandai dengan berkurangnya gejala dan warna kuning menghilang. Umumnya penyembuhan sempurna memerlukan waktu sekitar 6 bulan .

Tidak semua penderita hepatitis menunjukan gejala seperti di atas, ada juga yang tidak menunjukan warna kuning. Selain melihat gejala klinis diperlukan juga pemeriksaan laboratorium seperti SGOT, SGPT, bilirubin, dan asam empedu.

Hepatitis yang disebabkan oleh infeksi virus menyebabkan sel-sel hati mengalami kerusakan sehingga tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Pada umumnya, sel-sel hati dapat tumbuh kembali dengan sisa sedikit kerusakan, tetapi penyembuhannya memerlukan waktu berbulan-bulan dengan diet dan istirahat yang baik. Hepatitis virus dibagi menjadi 5 berdasarkan jenis virus penyebabnya, yaitu : virus hepatitis A (VHA), B (VHB), C (VHC), D (VHD), dan E (VHE). Hepatitis virus dapat menjadi kronis dan bisa berlanjut menjadi sirosis hati dan kanker hati.
1. Hepatitis A
Hepatitis A lebih banyak diderita oleh anak-anak dan orang muda. Disebabkan oleh infeksi virus hepatitis A, pada umumnya menular melalui makanan/minuman yang terkontaminasi oleh feses penderita, bisa juga melalui konsumsi kerang yang terkontaminasi virus. Penyakit ini jarang menjadi kronis. Gejala yang timbul ringan dan tidak selalu timbul fase kuning/ikterik.
Langkah pencegahannya, yaitu :
- cuci tangan setelah dari toilet, sebelum makan dan sebelum menyiapkan makanan;
- disarankan tidak makan dengan menggunakan alat-alat makan secara - bergantian atau memakai sikat gigi bersama-sama;
- memperhatikan kebersihan lingkungan dan sanitasi ;
- Imunisasi

2. Hepatitis B
Hepatitis B merupakan bentuk hepatitis yang lebih serius dibandingkan dengan jenis hepatitis lainnya. Penularannya melalui transfusi darah, penggunaan jarum suntik yang tidak steril, alat tato, hubungan seksual, air liur, feses, juga dapat ditularkan dari ibu kepada bayi yang baru dilahirkannya. Hepatitis virus yang akut dapat sembuh dengan sendirinya, namun sejumlah besar penderita hepatitis B akan menjadi kronis. Semakin muda usis terinfeksi virus hepatitis B semakin besar kemungkinan menjadi kronis. Hepatitis kronis akan meningkatkan risiko terjadinya sirosis dan hepatoma (kanker hati) di kemudian hari.
Upaya pencegahan terhadap hepatitis B, antara lain yaitu :

Imunisasi hepatitis B
- hindarkan pemakaian jarum suntik bekas, dan peralatan tato yang tidak steril.
- Hindarkan pemakaian bersama sikat gigi, pisau cukur dan alat lainnya yang dapat menimbulkan luka.
- Penderita hepatitis B dilarang
minum alkohol untuk mencegah rangsangan selanjutnya pada hati.

3. Hepatitis C
Pada hepatitis C sebagian besar penderitanya berlanjut menjadi hepatitis kronis. Seperti halnya hepatitis B kronis, hepatitis C yang kronis juga akan berkembang menjadi sirosis hati dan dapat berpotensi menjadi hepatoma. Sebagian besar penderita hepatitis C tidak menunjukan gejala. Seperti halnya hepatitis B, penularan hepatitis C umumnya terjadi melalui transfusi darah, selain itu mungkin juga melalui hubungan seksual, penggunaan sikat gigi secara bersamaan, dan dari ibu pengidap hepatitis C kepada bayinya.

4. Hepatitis D
Virus hepatitis D hanya dapat ditemukan pada penderita hepatitis B, karena untuk hidupnya memerlukan virus pembantu yaitu virus hepatitis B. Upaya pencegahan terhadap hepatitis B secara tidak langsung juga mencegah hepatitis D.

5. Hepatitis E
Tipe penularannya sama dengan virus hepatitis A yaitu melalui makanan dan minuman yang terkontaminasi oleh feses. Infeksi virus hepatitis E terutama terjadi di daerah yang tingkat kesehatan dan sanitasinya buruk, dan lebih banyak diderita oleh anak-anak dan wanita hamil.

Tumbuhan Obat untuk Hepatitis
Tumbuhan obat/herbal yang dapat digunakan untuk mencegah dan membantu pengobatan hepatitis diantaranya mempunyai efek sebagai hepatoprotektor yaitu melindungi hati dari pengaruh zat toksik yang dapat merusak sel hati, juga bersifat antiradang, kolagogum dan khloretik yaitu meningkatkan produksi empedu oleh hati.
Beberapa jenis tumbuhan obat yang dapat digunakan untuk pengobatan hepatitis, antara lain yaitu temulawak (Curcuma xanthorrhiza ), kunyit (Curcuma longa), sambiloto (Andrographis paniculata), meniran (Phyllanthus urinaria), daun serut/mirten, jamur kayu/lingzhi (Ganoderma lucidum), akar alang-alang (Imperata cyllindrica), rumput mutiara (Hedyotis corymbosa), pegagan (Centella asiatica), buah kacapiring (Gardenia augusta), buah mengkudu (Morinda citrifolia), jombang (Taraxacum officinale).

Berikut contoh beberapa resep herbal untuk membantu pengobatan hepatitis.

Resep 1.
30 gram temu lawak (dikupas dan diris-iris) + 15 gram sambiloto kering + 60 gram akar alang-alang. Semua dicuci, direbus dengan 800 cc air hingga tersisa 400 cc, disaring, airnya diminum untuk 2 kali sehari.
Resep 2.
30-60 gram daun serut/mirten segar + 60 gram pegagan + 30 gram meniran. Semua dicuci, direbus dengan 800 cc air hingga tersisa 400 cc, disaring, airnya diminum untuk 2 kali sehari.
Resep 3.
10 gram jamur kayu/lingzhi + 10 gram biji kacapiring (zhi zi), keduanya dicuci, direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, disaring, airnya diminum untuk 2 kali sehari. (kedua bahan dapat dibeli di toko obat Tionghoa)
Resep 4.
60 gram rumput mutiara atau rumput lidah ular segar + 30 gram tumbuhan jombang segar + 25 gram kunyit. dicuci bersih, direbus dengan 800 cc air hingga tersisa 400 cc, disaring, airnya diminum untuk 2 kali sehari.

Catatan :
- pilih salah satu resep dan lakukan secara teratur
- tetap konsultasi ke dokter
- untuk perebusan, gunakan periuk tanah, panci kaca atau enamel.

Mengedalikan Kolesterol



Kolesterol ditengarai sebagai pemicu berbagai gangguan kesehatan, seperti hipertensi, gangguan jantung, hingga stroke. Sebenarnya kolesterol adalah unsur yang dibutuhkan oleh tubuh, kadar yang berlebihan dalam tubuhlah yang menyebabkan berbagai penyakit.

Langkah-langkah berikut diketahui dapat mengendalikan kadar kolesterol dalam darah.

1. Mengetahui kadar kolesterol
Periksakan kadar kolesterol Anda secara reguler. Umumnya dokter menyarankan agar kadar kolesterol total seseorang berada di bawah 200 mg/dL, dengan kadar LDL (kolesterol jahat) di bawah 130, dan HDL (kolesterol baik) berada di atas 40. Jika hasil tes Anda tidak konsisten berada dalam rentang angka tersebut, dokter cenderung menyarankan untuk melakukan tes ulang, jika hasilnya tetap maka Anda akan segera menjalani terapi pengendalian kolesterol.

2. Menjaga keseimbangan berat badan
Jika bobot tubuh Anda berlebih, menguranginya adalah salah satu cara untuk mengendalikan kadar kolesterol darah. Penelitian telah menunjukkan bahwa berat badan yang berlebih mengganggu proses metabolisme tubuh menghancurkan lemak. Sehingga sekalipun Anda hanya mengonsumsi sedikit lemak, tidak terlihat penurunan kadar kolesterol yang berarti. Mengurangi 2,5 – 4,5 kg dapat memperbaiki kadar kolesterol. Namun tak perlu melakukan diet ketat. Upayakan saja penurunan berat sebanyak 0,3 – 0,5 kg dalam seminggu.

3. Aktvitas fisik rutin
Salah satu cara mengendalikan kadar kolesterol adalah berolahraga secara rutin. Jalan kaki atau jenis olahraga ringan lain yang dilakukan secara rutin, akan membantu meningkatkan kadar HDL. Pastikan saja bahwa Anda berolahraga 30 menit setiap hari, 5 hari dalam seminggu.

4. Berkenalan dengan lemak baik
Jika telah terdiagnosa bahwa kadar kolesterol Anda tergolong tinggi, dokter biasanya memberi saran agar Anda menurunkan konsumsi lemak. Hati-hati, jangan menghentikan konsumsi lemak, melainkan menguranginya. Sebaiknya Anda mengonsumsi jenis makanan yang mengandung lemak tak jenuh tunggal, seperti selai kacang, avokad, minyak zaitun dan kanola, serta kacang-kacangan. Penelitian telah membuktikan bahwa jenis lemak ini membantu menurunkan kadar LDL dan trigliserida dalam darah, dan meningkatkan HDL.

5. Mengonsumsi multivitamin
Sekalipun telah mengonsumsi makanan sehat, tetap ada kemungkinan tubuh kita kekurangan unsur nutrisi tertentu. Untuk mengatasi kondisi ini, para ahli kesehatan menyarankan untuk mengonsumsi multivitamin/makanan suplemen untuk mencukupi kebutuhan dasar nutrisi dan menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke. Pilihlah multivitamin yang mengandung asam folat, vitamin B6 dan vitamin B12, karena ketiganya memiliki manfaat penting menjaga kesehatan jantung.

Mata Sehat Ala Tradisional


Sekadar menyegarkan sampai menjernihkan mata merah, ramuan tradisional juga bisa dimanfaatkan. Caranya?



  • Kompres irisan mentimun. Walau tidak berdampak apa-apa bagi kejernihan mata, cara ini bisa menyegarkan kantung dan kelopak mata.
  • Cuci mata dengan air serai. Air serai mengandung anti radang. Namun kebersihannya (terutama saat pembuatannya) perlu diperhatikan.
  • Minum rebusan daun miana (daun jawer kotok, kentangan, atau ati-ati). Ambil 5 lembar daun miana yang warnanya merah kehitaman. Cuci, rebus dengan segelas air sampai tinggal setengah. Ini bisa mengobati mata merah.
  • Kompres daun miana. Ambil selembar daun seperti di atas, cuci bersih. Remas dengan tangan, tempelkan ke mata yang merah.
  • Gunakan bunga dan daun melati. Ambil segenggam daun atau bunga melati, cuci dan rebus. Gunakan air rebusannya untuk diminum dan mencuci mata yang merah belekan.

Tips Seputar Influenza

Setiap tiga bulan terakhir menjelang akhir tahun, kita akan memasuki musim penghujan yang mengakibatkan banyak sekali orang yang menderita flu.

Virus influenza dapat menyerang semua golongan umur. Akan tetapi angka infeksi tertinggi terutama terjadi di kalangan anak-anak. Sedangkan angka kematian dan beratnya penyakit terjadi pada mereka yang berusia lebih dari 65 tahun atau pasien-pasien yang akibat penyakit tertentu rentan akan infeksi apa pun.

Bagaimana cara penyebaran virus influenza? Berapa lama masa Inkubasinya?

Virus influenza itu sendiri dapat menyebar dari satu orang kepada orang lain, terutama melalui batuk atau bersin dari seorang penderita influenza.

Masa inkubasi dari penyakit ini, yakni satu hingga empat hari (rata-rata dua hari). Pada orang dewasa, sudah mulai terinfeksi sejak satu hari sebelum timbulnya gejala influenza hingga lima hari setelah mulainya penyakit ini. Anak-anak dapat menyebarkan virus ini sampai lebih dari sepuluh hari dan anak-anak yang lebih kecil dapat menyebarkan virus influenza kira-kira enam hari sebelum tampak gejala pertama penyakit ini. Para penderita imunocompromise dapat menebarkan virus ini hingga berminggu-minggu dan bahkan berbulan-bulan.

Apa gejala atau ciri-ciri terserang influenza dan akibatnya?
Ciri khas yang tampak dari penyakit ini berupa gejala gangguan keadaan umum dan gangguan pernafasan yang timbulnya mendadak seperti panas,nyeri otot, sakit kepala, rasa lemas yang luar biasa, batuk yang tidak produktif, nyeri tenggorokan dan pilek. Pada anak-anak dapat menyebabkan otitis media, nausea dan muntah-muntah.

Pada sebagian besar orang, penyakit influenza akan sembuh sendiri akan tetapi batuk dan kelemahan umum dapat menetap sampai lebih dari dua minggu. Bagi sebagian orang yang sebelumnya sudah memiliki gangguan paru dan jantung, influenza dapat menimbulkan penyakit radang paru-paru sekunder. Sedangkan pada anak-anak, penyakit ini dapat menimbulkan panas tinggi sehingga menyerupai sepsis dan 20 persen dari anak-anak yang dirawat inap mengalami kejang demam.

Bagaimana Cara Pencegahan Influenza?

Salah satu pencegahan terhadap influenza dengan memberikan vaksin influenza. Vaksin terhadap influenza terutama ditujukan untuk mencegah penyakit influenza dan komplikasi yang berat akibat penyakit ini.

Advisory Committee on Immunization Practices (ACIP) merekomendasikan sebagai berikut:

Pertama, target Vaksinasi rutin setiap tahun yakni:

1) Grup usia lebih dari 65 tahun, karena merupakan grup usia yang rentan terhadap komplikasi dari influenza, begitu juga mereka yang menderita penyakit kronis tertentu.

2) Grup usia 50 hingga 64 tahun, karena kelompok ini mempunyai prevalansi yang meningkat terhadap penyakit kronis tertentu.

3) Mereka yang tinggal bersama atau merawat mereka yang berisiko tinggi, seperti pekerja di bidang kesehatan, mereka yang karena pekerjaannya mengharuskan sering kontak dengan orang-orang berisiko tinggi sehingga dapat menularkan influenza kepada mereka yang berisiko tinggi tersebut.

Kedua, Vaksinasi Influenza juga dapat:

1) Menurunkan angka kejadian penyakit saluran pernafasan yang ada kaitannya dengan influenza.
2) Menurunkan angka kunjungan ke dokter pada semua golongan umur.
3) Menurunkan angka perawatan di rumah sakit bahkan kematian bagi mereka yang beresiko tinggi.
4) Mencegah otitis media pada anak-anak.
5) Ketidakhadiran di pekerjaan pada orang dewasa.

Vaksinasi rutin tahunan terhadap pekerja kesehatan direkomendasikan mengingat selain berhubungan dengan penuruan angkat ketidakhadiran di pekerjaan juga dapat menurunkan angka kematian di antara pasien-pasien yang dirawat di rumah-rumah perawatan.

Apakah Vaksin Influenza? Kepada Siapa harus diberikan?
Vaksin yang diberikan merupakan vaksin influenza dari virus yang sudah inaktif dan diberikan secara suntikan intramuskuler di daerah deltoid pada orang dewasa atau anak-anak pada daerah paha anterolateral. Vaksin ini tidak boleh diberikan kepada mereka yang telah diketahui mempunyai hipersensitivitas anafilaktik terhadap telur.

Kapan sebaiknya dilakukan Vaksinasi Influenza?
Waktu yang optimal untuk pemberian vaksinasi, yakni bulan Oktober dan November, akan tetapi dapat diberikan pada waktu yang lain juga.

Meramu Obat Kantuk

  • Buah pala segar (sebuah, kira-kira 20 g) dikupas kulitnya, dicuci lalu diparut. Hasilnya diseduh dengan air panas 1/2 gelas dan campurkan madu sesendok makan, aduk, diminum saat hangat-hangat kuku. Ramuan tadi untuk sekali minum dan sehari bisa minum 1 - 2 kali.
  • Biji pala kering dengan ukuran 1/4 - 3/4-nya (2 - 4 g) ditumbuk halus, seduh air panas 1/2 gelas, campurkan madu secukupnya. Aduk dan minum selagi hangat. Ramuan untuk sekali minum dan sehari silakan minum 1 - 2 kali.
  • Bunga pala kering sebanyak 1/2 - 1 sendok teh diseduh air panas 1/2 gelas, campurkan madu secukupnya, aduk, lalu minum hangat-hangat. Ramuan untuk sekali minum dan sehari boleh minum 1 - 2 kali.
  • Biji adas 3/4 sendok dicuci, ditumbuk sampai halus, seduh dengan air 1/2 gelas, campur dengan sesendok makan madu, aduk dan minum hangat-hangat. Ramuan untuk sekali minum dan sehari silakan minum 1 - 2 kali.
  • Daun putri malu segar, kira-kira segenggam (25 - 50 g) direbus dengan air 1 l sehingga tinggal 1/2-nya. Campurkan madu secukupnya. Ramuan itu untuk diminum dua kali.

Cepat Atasi Cegukan

Cegukan terjadi ketika diafragma, otot di dasar paru-paru mengalami kejang. Kekejangan itu menyebabkan pita suara menutup dengan cepat dan terdengarlah suara keras cegukan.

National Library of Medicine di Amerika Serikat mengatakan bahwa makanan pedas dan berbumbu serta asap tebal adalah pemicu cegukan. Pneumonia, radang selaput dada, atau kerusakan daerah tertentu di otak yang mengontrol pusat cegukan bertanggung jawab pada terjadinya cegukan.

Cara mudah menyembuhkan cegukan adalah menahan napas, minum segelas air dingin, atau makan sesendok gula.

Anda juga dapat mencoba menghentikannya dengan meletakkan kantong kertas di depan mulut dan mencoba bernapas dari kantong kertas itu selama beberapa menit.

Jarang terjadi cegukan lebih dari beberapa menit. Jika cegukan berlangsung selama beberapa hari, langkah yang bijak yakni berkonsultasi ke dokter.

Enam Gejala Flu Serius

Jangan anggap enteng apabila anda mengalami flu, bisa mungkin gejala yang anda derita termasuk dalam gejala serius. Jika ini yang tengah anda alami segera periksakan ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

Berikut enam gejala flu serius yang perlu anda ketahui:


Sulit bernapas dan dada terasa sakit
Selain hidung tersumbat dan otot umumnya terasa sakit, demam atau flu tidak seharusnya membuat anda kesulitan bernapas dan sakit pada dada. Jika ini yang anda rasakan, ini mungkin bukan hanya sekedar gejala flu. Bisa mungkin penyakit lain seperti penyakit jantung, asma, pneumonia atau yang lainnya. Karena itu segera hubungin dokter.

Demam yang tak kunjung reda
Jika anda mengalami demam yang terus menerus bisa mungkin ini gejala infeksi tambahan dalam tubuh yang seharusnya segera mendapatkan perawatan.


Muntah dan tidak dapat menahan dehidrasi
Dalam keadaan flu berat, tubuh membutuhkan cairan untuk terhindar dehidrasi. Jika anda sulit menjaganya, sebaiknya langsung ke rumah sakit untuk mendapatkan cairan melalui infus.


Menelan terasa sakit
Ini gejala flu yang sebenarnya tidak biasa. Walaupun sedikit ketidaknyaman ini terjadi ketika anda menelan dapat berasal dari sakit tenggorokan, rasa sakit yang lebih mungkin gejala infeksi atau sakit lain yang perlu mendapatkan perawatan dokter

Batuk yang sulit hilang
Batuk yang tidak mau pergi biasa hanya diakibatkan oleh kering paska sakit tenggorokan yang cukup diobtai dnegan antihistamin. Tetapi apabila batuk anda bertahan selam alebih dari 2 sampai 3 minggu, periksakan ke dokter bisa mungkin terjadi infeksi.


span>
Tersumbat yang terus menerus dan sakit kepala
Demam dan alergi dapat menyebangkan tersumbat dan penyumbatan pada sinus dapat memicu infeksi sinus. Jika anda mengalami hal ini, jangan lakukan pengobatan biasa, pergilah ke dokter untuk penyembuhan dengan antibiotik.

Yang Perlu Diketahui tentang Flu Burung

Wabah flu burung yang akhir-akhir ini melanda beberapa negara Asia termasuk Indonesia telah menimbulkan kekhawatiran tersendiri pasalnya penyakit yang berasal dari unggas ini bisa menular pada manusia hingga menyebabkan kematian.

Apa itu flu burung?
Flu burung atau avian influenza disebabkan oleh virus influenza tipe A jenis H5N1. H5N1 memiliki dua sifat yang mudah berubah:
antigenic shift dan antigenic drift. H5N1 bisa bercampur dengan virus influenza yang biasa diidap manusia. Penularan terjadi karena kontak langsung dengan unggas atau kotoran unggas yang terinfeksi flu burung.

Bagaimana penularan virus flu burung pada manusia?
Flu burung bisa menular pada manusia bila manusia bersinggungan langsung dengan ayam atau unggas yang terinfeksi flu burung. Unggas yang terinfeksi dapat pula mengeluarkan virus ini melalui tinja, yang kemudian mengering dan hancur menjadi semacam bubuk. Bubuk inilah yang dihirup oleh manusia atau binatang lainnya. Menurut WHO, flu burung mudah menular dari unggas ke manusia dibanding dari manusia ke manusia. Satu-satunya cara virus flu burung dapat menyebar dengan mudah dari manusia ke manusia jika virus flu burung tersebut bermutasi dan bercampur dengan virus flu manusia.


Gejala-gejala flu burung pada manusia
Manusia yang tertular virus flu burung diketahui dengan gejala-gejala umumnya orang terkena flu biasa seperti pilek, demam dengan suhu badan tidak stabil, batuk, nyeri otot, sakit tenggorokan dan sesak napas. Apabila keadaan memburuk bisa menimbulkan penyakit saluran pernapasan akut sampai mengancam jiwa seseorang.

Usaha pencegahan
Sejauh mungkin hindari kontak langsung dengan ayam atau unggas yang diidentifikasi terinfeksi flu burung. Para pekerja di peternakan, penjual, pengemudi yang membawa produk unggas adalah profesi yang paling rentan terkena virus ini, karena itu disarankan mencuci tangan dan mandi sehabis bekerja, meninggalkan pakaian kerja di tempat kerja dan membersihkan kotoran unggas setiap hari.

10 kebiasaan yang dapat merusak otak

Tidak Sarapan Pagi
Mereka yang tidak mengkonsumsi sarapan pagi memiliki kadar gula darah yang rendah, yang akibatnya suplai nutrisi ke otak menjadi kurang.
>
  • Makan Terlalu Banyak
    • Terlalu banyak makan, apalagi yang kadar lemaknya tinggi, dapat berakibat mengerasnya pembuluh darah otak karena penimbunan lemak pada dinding dalam pembuluh darah. Akibatnya kemampuan kerja otak akan menurun.
      >
    • Merokok
      • Zat dalam rokok yang terhisap akan mengakibatkan penyusutan otak secara cepat, serta dapat mengakibatkan penyakit Alzheimer.
        >
      • Mengkonsumsi gula terlalu banyak
        • Konsumsi gula yang terlalu banyak akan menyebabkan terganggunya penyerapan protein dan nutrisi, sehingga terjadi ketidakseimbangan gizi yang akan mengganggu perkembangan otak
          >
        • Polusi Udara
          • Otak adalah konsumen oksigen terbesar dalam tubuh manusia. Menghirup udara yang berpolusi menurunkan suplai oksigen ke otak sehingga dapat menurunkan efisiensi otak.
            >
          • Kurang Tidur
            • Otak memerlukan tidur sebagai saat beristirahat dan memulihkan kemampuannya. Kekurangan tidur dalam jangka waktu lama akan mempercepat kerusakan sel-sel otak.
              >
            • Menutup kepala saat tidur
              • Kebiasaan tidur dengan menutup kepala meningkatkan konsentrasi zat karbondioksida dan menurunkan konsentrasi oksigen yang dapat menimbulkan efek kerusakan pada otak.
                >
              • Menggunakan pikiran saat sakit
                • Bekerja terlalu keras atau memaksakan untuk menggunakan pikiran kita saat sedang sakit dapat menyebabkan berkurangnya efektifitas otak serta dapat merusak otak.
                  >
                • Kurang menstimulasi pikiran
                  • Berpikir adalah cara yang paling tepat untuk melatih otak kita. Kurangnya stimulasi pada otak dapat menyebabkan mengkerutnya otak kita.


                    >
                  • Jarang berkomunikasi
                    • omunikasi diperlukan sebagai salah satu sarana memacu kemampuan kerja otak. Berkomunikasi secara intelektual dapat memicu efisiensi otak. Jarangnya berkomunikasi akan menyebabkan kemampuan intelektual otak jadi kurang terlatih.

                      Pola Tidur Sehat

                      Setiap orang pastinya membutuhkan istirahat agar tubuh dan pikirannya kembali segar. Namun apa Anda yakin kamar tidur dan pola tidur Anda sudah sesuai dengan kebutuhan istirahat? Simak tips berikut ini.
                      Waktu tidur yang dianggap baik adalah selama 7-8 jam. Namun kini waktu itu tak lagi menjadi patokan. Selama kualitas tidur itu baik, tak peduli lama atau sebentar, Anda juga bisa kembali fresh keesokan harinya. Ini dia triknya!

                      1. Sesungguhnya para peneliti hanya mengenal kamar tidur sebagai dua fungsi. Yang pertama untuk melakukan aktivitas seks dan untuk tidur. Bila kamar tidur dan kasur Anda telah digunakan untuk fungsi lain, ini justru akan mengurangi kualitas ruang istirahat. Jadi jangan sekali-kali menyatukan ruang tidur dengan ruang kerja atau belajar. Untuk Anda yang masih kos sebaiknya fungsikan bagian-bagian kecil di kamar dengan sebaik mungkin. Sehingga kasur hanya dipakai untuk tidur selebihnya lakukan aktivitas lain seperti belajar atau menonton TV di tempat lain.

                      2. Hindari ornamen ruang tidur dengan interior berwarna terang atau ramai. Untuk mengubah jam malam Anda coba gantungkan jam dinding berlawanan dengan arah pandang.

                      3. Jika belum bisa tidur juga jangan berlama-lama berbaring di atas tempat tidur. Lebih baik bangun dan lakukan aktivitas lain. Hindari tempat tidur sebelum Anda merasa terkantuk.

                      4. Tetapkan waktu tidur yang teratur. Jam tidur yang berantakan bisa mengganggu jam biologis Anda. Walau telat tidur bukan berarti Anda bisa bangun lebih siang. Awalnya memang sulit namun jika pola itu sudah tertanam dengan baik pasti bisa dijalani.

                      5. Tak usah memaksakan diri jika tak bisa tidur siang. Tidur siang hanyak akan memulihkan keletihan sesaat saja namun akibatnya Anda jadi susah tidur di malam hari. Pola Anda akan berubah jika hal ini terjadi.

                      6. Setelah makan siang hindari mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung caffein atau zat stimulan lainnya. Caffein yang terdapat pada kopi ata teh dan zat stimulan pada minuman ringan dan cokelat terbukti bisa menyebabkan pola tidur terganggu.

                      7. Dua jam sebelum tidur hindari rokok dan minuman beralkohol. Rokok juga bisa merupakan stimulan bagi pusat syaraf manusia yang membuat susah tidur. Minuman beralkohol mungkin saja membuat Anda cepat tidur tapi ini malah mengakibatkan kerap terbangun di malam hari.

                      8. Hindari juga makan besar dua jam sebelum waktu tidur tiba. Ini akan membuat perut tak enak saat berbaring akibatnya Anda pun susah terlelap.

                      9. Tenangkan pikiran dan mental Anda. Jangan terlalu banyak memikirkan masalah ketika menjelang tidur malam. Siapkan diri untuk tidur dan mimpi indah.

                      Selamat tidur, jgn lupa mimpi indah ya, kalo bisa masukkan aku kedalam mimpi kamu
                      __________________

                      Obat Alami Penurun Kadar Lemak

                      Lemak tubuh berasal dari dua sumber, yakni dari luar maupun dari dalam tubuh. Kolesterol dan trigliserida juga termasuk lemak. Di dalam tubuh, kolesterol terdapat dalam 2 macam senyawa lipoprotein, yaitu kolesterol LDL (low Density lipoprotein atau lipoprotein yang berberat jenis kecil) dan kolesterol DHL (high density lipoprotein atau lipoprotein yang berberat jenis tinggi). Kolesterol LDL terkenal dengan kolesterol jahat karena menyebabkan terjadinya aterosklerosis yang merugikan atau membahayakan kesehatan tubuh, sedang kolesterol HDL terkenal dengan kolesterol baik, karena kalau terdapat bersama kolesterol LDL, akan mengeluarkan kolesterol LDL dalam tubuh.

                      Sumber lemak dari luar berasal dari makanan yang kita konsumsi, sedang yang dari dalam tubuh sendiri terjadi karena kegiatan organ tubuh, yakni hati yang mensintesis lemak dan kolesterol. Sebagaimana dikethaui lemak dalam tubuh harus terdapat dalam kadar yang normal, sebab kalau melebihi kadar normal tersebut dapat terjadi kelainan-kelainan pada tubuh kita, baik yang dapat dilihat maupun yang tidak, missal terjadinya kegemukan, arterosklerosis (penebalan dinding pembuluh darah), peningkatan tekanan darah, stroke dan serangan jantung. Oleh karena itu dengan berbagai macam cara kita harus mengusahakan agar kadar lemak tersebut tidak melebihi kadar normal.


                      Menurunkan kadar lemak tubuh.

                      Karena sumber lemak tubuh dapat berasal dari luar dan dapat berasal dari dalam, jadi kalau terjadi kelebihan kadar lemak tubuh, maka kita perlu mengupayakan penurunan kadar lemak tersebut dengan cara menurunkan kadar lemak, baik yang dari sumber luar maupun yang dari dalam. Untuk maksud-maksud itu kita dapat menggunakan obat-obat kimiawi maupun obat-obat alam.

                      Obat alam yang dapat dimanfaatkan antara lain bawang putih (Allium sativum L)., bawang merah (Allium cepa L.), seledri (Apium graveolens L.) dan jatiblanda (Guazuma ulmifolia Lamk.). sedang bahan alam yang berasal dari hewan adalah dari kelompok udang atau ketam (Crustacea) yang keduanya termasuk binatang berkaki sepuluh. Dari tumbuhan dan hewan ini dihasilkan bahan yang dapat dimanfaatkan untuk sarana menurunkan kadar lemak dan kolestrol darah.


                      Bawang putih (Allium sativum L.)
                      Tumbuhan bawang putih, terutama umbi lapis (Bulbus) secara farmakologik memiliki aktivitas menurunkan kadar lemak dan kolesterol darah. Mekanismenya adalah dengan cara menghambat enzim hidroksimetilglutaril CoA reduktase (HMG-CoA reduktase) hati. Karena hambatan terhadap enzim ini maka sintesis kolesterol dan lemak terhambat pula, sehingga kadar lemak dan kolesterol dalam darh berkurang.


                      Bawang merah (Allium cepa L.)
                      Seperti bawang putih maka bagian berkhasiat menurunkan kadar lemak dan kolesterol dalam darah adalah umbi lapisnya, yang dengan mekanisme yang sama dengan Bawang putih umbi lapis Bawang merah tersebut dapat menurunkan kadar lemak dan kolesterol darah.

                      Jatiblanda (Guazuma ulmifolia Lamk.)
                      Bagian yang bermanfaat adalah daunnya. Dengan kandungan lendir, tannin dan alkaloidnya maka ketiga zat ini walaupunm memiliki mekanisme kerja yang berbeda saling menunjang dalam menurunkan kadar lemak dan kolesterol darah. Jika daun jatiblanda digunakan secara oral, maka berdasarkan penelitian lendir kandungannya akan mengembang di dalam lambung. Hal ini menurut Pramono dkk, 2000 akan menyebabkan tertekannya nafsu makan. Disamping itu lendir adalah polisakarida yang susah dicerna, lendir adalah serat diet, sehingga memiliki kemampuan menyerap lemak dan kolesterol makanan. Sementara kandungan tannin menyebabkan memadatnya lapisan lendir saluran penceranaan sehingga menghambat penyerapan zat-zat makanan (termasuk lemak dan kolesterol) oleh saluran pencernaan. Kandungan alkaloid menurut Setyorahardjo 2004 memiliki efek menghambat aktivitas enzim lipasse, sehingga menghambat pemecahan lemak menjadi molekul-molekul lemak yang lebih kecil, karena itu mengakibatkan pula terjadinya pengurangan jumlah lemak yang dapat diabsorpsi.


                      Crustacea
                      Belakangan ini, kitin, suatu bahan yang berasal dari kerangka tubuh hewan sebangsa Udang dan kepiting (Crustacea) banyak digunakan sebagai sarana penangkap lemak dan kolesterol dari makanan. Kitin merupakan polisakarida, yang molekulnya mengikat gugus asam amino terasetilasi. Karbohidrat ini sukar dicerna oleh saluran pencernaan dan umumnya polisakarida yang tidak mudah dicerna merupakan serat diet. apalagi jika kitin direaksikan lebih lanjut sampai gugus asetilnya terlepas, sehingga terjadi jenis serat diet yang baru yang mengikat gugus amino saja. Serat diet yang mengikat gugus amino ini lebih efektif dari pada kitin atau serat diet biasa, karena serat ini memiliki gugus amino yang bermuatan positif, sehingga dapat menyerap lemak dan kolesterol yang umumnya bermuatan negatif lebih kuat lagi. Serat diet jenis inilah yang saat ini banyak digunakan masyarakat untuk menurunkan kadar lemak dan kolesterol darah.

                      Namun perlu diingat kita masih tetap perlu mengatur komposisi makanan yang kita konsumsi agat tidak terlalu banyak mengandung lemak.

                      Telah diuraikan secara singkat tentang lemak dan kolesterol dalam darah. Peningkatan lemak dan kolesterol hingga melebihi kadar normal dapat mengakibatkan kegemukan, aterosklerosis, peningkatan tekanan darah, stroke dan serangan jantung. Menjaga kadar lemak dan kolesterol sangat besar manfaatnya bagi kesehatan tubuh kita.

                      sumber: sidomuncul.com


                      tanaman yang disebutkan diatas akan menimbulkan efek muak jika digunakan secara kontinyu karena jumlah yang harus dikonsumsi cukup banyak oleh karena itu lebih baik pakai buah buahan seperti murbei atau lainnya sehingga kalupun banyak malah dapat manfaat yang lebih seperti :
                      Demam
                      flu
                      malaria
                      batuk
                      rematik
                      darah tinggi (hipertensi)
                      Kencing manis (diabetes melitus)
                      kaki gajah (elephantiasis)
                      Radang mata merah (conjunctivitis acute)
                      memperbanyak ASI
                      Keringat malam
                      muntah darah
                      batuk darah
                      batuk berdahak
                      Kolesterol tinggi (hiperkolesterolemia)
                      tidak datang haid
                      Gangguan saluran cerna
                      sesan napas (asma)
                      cacingan
                      Muka bengkak (edema)
                      sukar kencing (disuria)
                      neurastenia
                      Jantung berdebar (palpitasi)
                      rasa haus dan mulut kering
                      Sukar tidur (insomnia)
                      telinga berdenging (tinnitus)
                      sembelit
                      Tuli
                      vertigo
                      hepatitis
                      kurang darah (anemia)
                      rambut beruban
                      Sakit kepala
                      s.tenggorokan
                      s.gigi
                      s.kulit
                      s.pinggang (lumbago)
                      Menyuburkan pertumbuhan rambut

                      TEMPUYUNG UNTUK MENGHADANG ASAM URAT

                      Menderita kelebihan asam urat dalam darah memang tersiksa. Nyeri, terasa di persendian dan badan. Untunglah ada beberapa jenis tumbuhan yang berkhasiat menghalangi pembentukan sekaligus menurunkan kadar senyawa itu.

                      Pengalaman mempunyai kelebihan asam urat dalam darah tidaklah menyenangkan. Selain mengganggu kegiatan sehari-hari, persendian, terutama pergelangan kaki, pinggang, atau lutut, terasa seperti ditusuk jarum. Mengurangi rasa nyeri itu bukanlah pekerjaan gampang. Dengan pijat pada bagian persendian dua kali sebulan pun belum tentu menolong.

                      Bagi orang yang berusia 40 tahun ke atas, kelebihan asam urat menjadi problem cukup serius. Kelebihannya dalam darah akan menyebabkan pengkristalan pada persendian dan pembuluh kapiler darah, terutama yang dekat dengan persendian. Akibatnya, apabila persendian digerakkan akan terjadi gesekan kristal-kristal tersebut sehingga menimbulkan rasa nyeri. Demikian juga bila kristal-kristal mengendap di pembuluh kapiler darah. Bila kita bergerak, kristal-kristal asam urat akan tertekan ke dinding pembuluh darah kapiler, sehingga ujung kristal yang runcing menusuk dinding pembuluh darah kapiler. Akibatnya timbul rasa nyeri.

                      Penumpukan kristal asam urat yang kronis pada persendian menyebabkan cairan getah bening yang berfungsi sebagai pelincir (lubricant) tidak berfungsi. Akibatnya persendian tidak dapat digerakkan. Ini sering terjadi pada manula lantaran kelebihan asam urat yang tidak dihiraukan.

                      Akibat gangguan metabolisme
                      Asam urat (uric acid), dalam The Merck Index, an Encyclopedia of Chemicals and Drugs, edisi ke-9, dinyatakan sebagai suatu senyawa alkaloida turunan purin (xanthine). Senyawa, yang ditemukan pertama kali oleh Scheele pada tahun 1776, ini merupakan produk akhir dari metabolisme nitrogen pada burung dan hewan melata. Ia bisa ditemukan pada hasil ekskresi kedua jenis hewan tersebut dan pada urin hewan pemakan daging.

                      Asam urat merupakan kristal putih, tidak berbau dan berasa, mengalami dekomposisi dengan pemanasan menjadi asam sianida (HCN), sangat sukar larut dalam air, larut dalam gliserin dan alkali.

                      Menurut Mathews (1991) dalam bukunya Biochemistry, asam urat dihasilkan oleh setiap makhluk hidup akibat proses metabolisme utama yaitu, suatu proses kimia dalam inti sel yang berfungsi menunjang kelangsungan hidup. Proses dimulai dari makanan berupa karbohidrat, protein, dan selulosa (serat) melalui suatu jalur proses kimia yaitu siklus KREBS yang akan menghasilkan tenaga (energi) dan bahan-bahan kimia yang dibutuhkan tubuh. Bila terjadi penyimpangan dalam proses ini, terutama terjadi pada orang berusia 40 tahun keatas atau manula, maka asam uarat akan menumpuk.

                      Selain yang terjadi secara alami, asam urat dalam darah juga dapat meningkat disebabkan faktor dari luar terutama dari makanan dan minuman yang dapat merangsang pembentukan asam urat. Jenis makanan yang dapat merangsang pembentukan asam urat adalah makanan yang mempunyai kadar karbohidrat dan protein tinggi macam kacang-kacangan, kerupuk emping atau mlinjo, daging (terutama jeroan), ikan dan coklat (mengandung teobromina suatu alkaloida turunan purin). Minuman yang mengandung kafeina seperti, kopi, teh, dan cola juga akan menyebabkan peningkatan asam urat, karena kopi, teh dan kola mengandung alkaloida turunan purin (ksantin). Kalau dalam darah kadar alkaloida ini cukup tinggi, maka dengan adanya enzim ksantin oksidase akan terbentuk asam urat.

                      Menghambat kerja enzim
                      Penanggulangan atau pencegahan secara medik terhadap rasa nyeri pada persendian atau rematik ini belum begitu banyak dilakukan, karena tidak ada obat-obatan yang dapat mengurangi kadar asam urat yang berlebihan dalam darah. Secara medik diusahakan untuk mengurangi rasa nyerinya dengan pemberian obat analgetika (penghilangkan rasa sakit atau nyeri) atau memberikan analgesika (obat gosok) untuk mengurangi sakit pada bagian yang nyeri. Kadang-kadang diberikan diuretik untuk memperbanyak keluarnya cairan dalam tubuh dengan harapan sebagian asam urat tersebut akan keluar bersama cairan tersebut. Tetapi cara terakhir tidak banyak membantu. Walaupun demikian, berdasarkan penelitian telah ditemukan senyawa-senyawa kimia yang dapat menekan terjadinya asam urat dalam tubuh.

                      Menurut Paul Cos dan kawan-kawan dari Department of Pharmaceutical Sciences, University of Antwerp, Belgia, beberapa senyawa flavonoida bersifat antioksidan yang dapat menghambat kerja ensim ksantin oksidase dan reaksi superoksida, sehingga pembentukan asam urat jadi terhambat atau berkurang. Berdasarkan mekanisme diatas, beberapa tumbuhan obat asli Indonesia (OAI), berdasarkan kandungan kimianya, mempunyai indikasi untuk mengatasi asam urat tersebut. Tumbuhan OAI itu mempunyai kandungan senyawa flavonoida yang cukup tinggi, aman digunakan serta mudah diperoleh untuk pencegahan pembentukan asam urat dalam tubuh. Dari sekian banyak tumbuhan yang mengandung senyawa flavonoida tadi, yang cukup dikenal adalah tempuyung (Sonchus arvensis), meniran (Phyllanthus niruri atau P.amarus).

                      Tempuyung termasuk tumbuhan OAI dari familia Asteraceae (Aster-asteran). Ia merupakan tumbuhan herba menahun, tegak, mengandung getah, dan mempunyai akar tunggang yang kuat (Rusdeyti, 1985). Tumbuhan ini hidup liar di Jawa, di daerah yang banyak hujan pada ketinggian 50 - 1.650 m dpl. Tumbuh di tempat terbuka atau sedikit terlindung di tempat yang bertebing, di pematang, di pinggir saluran air (Heyne, 1987).

                      Daun tempuyung di Indonesia digunakan sebagai obat untuk "menghancurkan" batu ginjal (Dr. Sardjito). Kelarutan batu ginjal oleh tempuyung diduga melalui efek diuretiknya. Selain itu, tempuyung juga digunakan sebagai obat memar akibat benturan dengan cara menempelkannya pada bagian yang bengkak, menghilangkan rasa lesu, dan rasa pegal-pegal (Rusdeyti, 1985). Di Cina daun tempuyung digunakan sebagai obat dan insektisida.

                      Kandungan kimia yang terdapat di dalam daun tempuyung adalah ion-ion mineral antara lain, silika, kalium, magnesium, natrium, dan senyawa organik macam flavonoid (kaempferol, luteolin-7-O-glukosida dan apigenin-7-O-glukosida), kumarin (skepoletin), taraksasterol, inositol, serta asam fenolat (sinamat, kumarat dan vanilat). Dilaporkan, kandungan flavonoid total di dalam daun tempuyung 0,1044 %. Dari penelitian yang saya lakukan, diketahui akar tempuyung mengandung senyawa flavonid total kira-kira 0,5 % dan flavonoid yang terbesar adalah apigenin-7-O-glukosida. Menurut Paul Cos, flavonoid apigenin-7-O-glukosida adalah salah satu golongan flavonoid yang mempunyai potensi cukup baik untuk menghambat kerja enzim ksantin oksidase dan superoksidase.

                      Pemanfaatan tumpuyung untuk pengobatan kelebihan asam urat asam dan batu ginjal memerlukan daun tempuyung (6,25 gr), akar tempuyung (6,25 gr), jahe merah (25,00 gr), cengkeh (0,25 gr), kulit manis (0,25 gr), pengawet Na.Benzoat (0,50 gr), dan gula merah secukupnya. Cara pembuatannya, daun dan akar tempuyung segar dibersihkan dari tanah atau kotoran. Kedua bahan tsb. direbus dengan air 500 ml bersama bahan-bahan lainnya, biarkan mendidih sampai volume menjadi 250 ml. Setelah dingin baru ditambahkan pengawet Na.Benzoat, lalu disaring dengan saringan teh atau kain kassa kedalam botol. Apabila disimpan dalam lemari pendingin, obat alami ini bisa tahan selama 6 bulan.

                      Bagi penderita kelebihan asam urat dan batu ginjal, obat ini diminum 2x sehari, pagi dan malam hari, masing-masing 20 ml. Sedangkan untuk pencegahan cukup 1x sehari. Dianjurkan untuk meminum air yang banyak. Untuk penderita, penyembuhannya memerlukan waktu lebih kurang 1 bulan dan bagi penderita yang telah lama, memerlukan waktu agak lama. Penderita kegagalan fungsi ginjal yang parah (akut) dilarang meminum ramuan ini.

                      Terlarang bagi ibu hamil
                      Meniran merupakan salah satu jenis tumbuhan yang sering digunakan oleh masyarakat untuk obat. Menurut Heyne (1987) tumbuhan ini di daerah Jawa disebut "meniran" lantaran bentuk buahnya seperti menir (butiran beras). Tumbuhan ini merupakan terna semusim, tumbuh liar di hutan, di ladang, semak-semak, sepanjang jalan, pinggir sungai, pinggir pantai, tanah berumput, gembur atau berbatuan pada dataran rendah sampai pada ketinggian 1.000 dpl.

                      Meniran dilaporkan mengandung senyawa-senyawa kimia golongan lignan antara lain, filantin, hipofilantin, niranin, nirtetralin dan fitetralin. Beberapa senyawa lignan baru juga telah diisolasi dari Phyllanthus niruri yaitu, seco-4-hidroksilintetralin, seco-isoarisiresinol trimetil eter, hidroksinirantin, dibenzilbutirolakton, nirfilin, neolignan (filnirurin). Akar dan daun Phyllanthus niruri mengandung suatu senyawa pahit dan beracun yang digunakan sebagai racun ikan. Senyawa tersebut diduga merupakan suatu alkaloida. Setelah diidentifikasi ternyata senyawa alkaloida tersebut merupakan senyawa alkaloida baru yaitu, 4-metoksi-norsekurinin dan ent-norsekurinin. Dilaporkan, akar dan daun Phyllanthus niruri kaya senyawa flavonoid, antara lain, quercetin, qeurcetrin, isoquercetrin, astragalin dan rutin (Nara, 1977). Di samping itu, dilaporkan pula beberapa glikosida flavonoid dan senyawa flavonon baru. Dari minyak bijinya telah diidentifikasi beberapa asam lamak yaitu, asam ricinoleat, asam linoleat, dan asam linolenat. Disamping itu juga mengadung saponin, kalium, damar dan zat samak.

                      Karena meniran mempunyai kandungan utama senyawa golongan flavonoid dan glikosida flavonoid, beberapa senyawa flavonoid tersebut memberikan efek menghambat terhadap kerja enzim ksantin oksidase dan superoksidase.

                      Untuk memanfaatkan meniran dalam pengobatan atau mengurangi kelebihan asam urat dan batu ginjal diperlukan meniran (daun, tangkai, akar) sebanyak (2,50 gr), jahe merah (25,00 gr), cengkeh (0,25 gr), kulit manis (0,25 gr), pengawet Na.Benzoat (0,50 gr), dan gula merah secukupnya. Cara pembuatan dan aturan pakai sama dengan pembuatan obat dari tempuyung.

                      Namun obat kelebihan asam urat berbahan meniran ini terlarang bagi penderita kegagalan fungsi ginjal yang akut. Juga terlarang, pemakaian obat ini untuk jangka lama, karena dapat mengakibatkan kerusakan ginjal dan impotensia. Wanita hamil sebaiknya juga tidak mengkonsumsi obat ini karena meniran dapat menggugurkan kandungan (aborfacieni).

                      Dalam proses pengobatan atau pencegahan kelebihan asam urat yang menggunakan tempuyung atau meniran, pemeran utamanya adalah senyawa-senyawa glikosida flavonoid dan flavonoid bebas yang terdapat di dalam kedua bahan tumbuhan tersebut.

                      Keduanya dapat menghambat kerja enzim ksantin oksidase sehingga asam urat tidak terbentuk di dalam tubuh dan senyawa flavonoid akan berikatan dengan kalsium dari batu ginjal membentuk senyawa komplek chelat yang mudah larut. Selain mengandung senyawa flavonoid kedua bahan tumbuhan ini juga kaya akan kandungan ion-ion natrium dan kalium yang berfungsi menjaga keseimbangan elektrolit pada ginjal. Ion-ion ini juga akan berikatan dengan asam urat membentuk senyawa garam yang mudah larut dalam air, sehingga asam urat yang telah mengkristal di dalam darah dan ginjal akan terlarut secara perlahan-lahan. Adanya ion kalium didalam kedua tumbuhan ini akan menimbulkan efek diuretik (melancarkan urin) pada si pemakainya. Proses pembuangan asam urat atau batu ginjal pun menjadi lebih cepat.

                      Sedangkan bahan-bahan yang lainnya mengandung minyak atsiri seperti, jahe, cengkeh dan kulit manis. Selain berfungsi sebagai pewangi dan penyedap rasa, senyawa itu juga berfungsi sebagai pelindung hati (hepaprotektor) dari bahan-bahan toksin yang dapat menimbulkan kerusakan pada hati. (Dr. Chairul, Apt. Msc., peneliti fitokimia dan tumbuhan obat asli Indonesia di Puslitbang Biologi, LIPI, Bogor)

                      Informasi lebih jauh di antaranya dapat diperoleh dalam kepustakaan berikut:

                      1. Cos, P. et.al. (1998), Structure-Activity relationship and classification of flavonoids as inhibitors of xanthin oxidase and superoxide scavengers, J.Nat.Prod. 61; 71-76.
                      2. Heyne, K. (1987), Tumbuhan Berguna Indonesia, Jilid II, Yayasan Sarana Wana Jakarta.
                      3. Mathews, C.K. and van Holde, K.E. (1990), Biochemistry, The Benyamin/Cummings Publishing, California USA. 751-753.
                      4. Windholz, M. et.al (1976), The Merck Index, An Encyclopedia of Chemicals and Drugs, Ninth Edition, Merck & Co., Inc. USA.

                      Ingin awet muda? minum sari kedelai...

                      Sari kedelai mengandung senyawa lesitin yang sudah dijadikan obat sejak 50 tahun yang lalu. Fungsi lesitin yaitu sebagai penghancur lemak sehingga membuat seseorang menjadi lebih awet muda.

                      Lesitin (lecithin) merupakan senyawa phosphatidyl choline yang terdapat di dalam sari kedelai. Nama lain dari lesitin antara lain yaitu phosphatidyl, phosphatidylinositol, PC-55, ethanolamine, serine, choline, kelecin, lecithol, soy lecithin, vegilecithin, atau vitrellin.

                      Senyawa phosphatidyl choline umumnya ditemukan pada selaput sel tumbuhan dan hewan, serta dalam jaringan urat saraf atau otak kita. Choline (sebagai bagian terbesar dari phosphatidyl choline) dapat ditemukan di dalam hati, oatmeal, kubis, dan kembang kol. Lesitin terdapat juga pada bunga matahari, lobak, dan kedelai.

                      Kandungan lesitin dalam kedelai cukup tinggi, yaitu 20 - 22%. Lesitin bersifat? lipotropik yaitu mendorong pengangkutan asam lemak dari hati ke jaringan tubuh atau meningkatkan pembakaran lemak di hati. Selain itu, lesitin dapat mencegah tertimbunnya lemak secara berlebihan.

                      Di dalam tubuh, senyawa lesitin akan bekerja mengikis timbunan lemak pada dinding pembuluh nadi, yang kemudian larut dalam darah. Lesitin juga menurunkan kadar kolesterol.

                      Lesitin dapat memasok choline pada tubuh dan meningkatkan pembentukan acethylcholine, zat untuk kepentingan neurotransmiter pada otak. Karena itu, lesitin diduga juga dapat membantu meningkatkan kemampuan belajar anak.

                      Kemampuan lesitin untuk mengurangi lemak disebabkan karena adanya kandungan asam lemak tak jenuh seperti asam linoleat atau omega 6 (sekitar 55%), asam oleat (9,8%), dan asam arakhidonat (5,5%).

                      Molekul asam lemak tak jenuh tersebut berikatan rangkap dan akan mengikat molekul lemak lainnya. Sesudah berikatan dengan lemak lainnya, kemudian akan dibakar di tempat-tempat yang memerlukannya di dalam tubuh sebagai energi.

                      Lesitin diduga dapat juga mencegah terjadinya penyakit jantung koroner, stroke, dan demensia (penurunan daya ingat karena terhambatnya pasokan oksigen ke otak akibat pembuluh darah yang tersumbat) pada penderita hipertensi dan diabetes.

                      Bagi penderita pasca stroke, pasca by pass, dan perlemakan hati, lesitin dapat membantu? menjaga kondisinya agar pembuluh darah tidak lagi tersumbat. Namun, mengapa lesitin sering disebut sebagai "obat" awet muda? Pada mereka yang hatinya banyak mengandung lemak, biasanya pertukaran zat di dalam tubuhnya tidak normal.
                      Itu disebabkan karena hati (yang seharusnya memecah lemak dan menetralkan racun) tidak bertugas dengan baik. Tubuh menjadi payah dan wajah akan tampak tua. Dengan adanya lesitin, kelebihan lemak pada hati akan? dikurangi. Kerjanya akan normal kembali sehingga tubuh akan kembali segar atau terasa lebih awet muda.

                      Hal itu memang sesuai dengan salah satu fungsi lesitin, yaitu mendorong regenerasi sel agar tubuh menjadi bugar. Selain itu, percobaan pada hewan terbukti dapat meningkatkan umur harapan hidupnya sampai 36%.

                      Stamina Oke berkat Tempurung Kura-Kura

                      Selain tanaman, kita bisa memanfaatkan beragam hewan sebagai sarana pengobatan tradisional. Salah satunya tempurung kura-kura, yang ampuh mengobati infeksi tetanus dan osteoporosis, serta meningatkan stamina.

                      Teknologi memungkinkan berbagai jenis produk makanan dan obat-obatan dikembangkan dalam skala industri. Kuda laut, misalnya, kini diolah menkadi obat tidur dan obat penenang. Hati ikan buntel dipakai untuk memperbaiki saraf otak yang rusak. Kitin dan kitosan dari kulit udang dan kepiting untuk obat antioksidan dan pelangsing tubuh. Serbuk kerang untuk mengatasi maag. Terakhir, sudah lama pengobatan tradisional Cina memanfaatkan tempurung kura-kura.


                      Manfaat dan khasiat tempurung kura-kura telah dipraktikkan Dr. Budi Sugiarto Widjaja, TCM, dari Klinik Beijing Herbal dan Akupuntur Center, Jakarta Barat. Salah seorang pasiennya, Rita (45 tahun), mengalami gangguan fraktur (patang tulang) pada kaki kiri akibat jatuh. Setelah diterapi tusuk jarum ditambah mengonsumsi rebusan bunga lili dan tempurung kura-kura, lima hari kemudian, kondisinya menunjukkan perubahan. Hasil pemeriksaan dokter menunjukkan fraktur kakinya mulai membaik.

                      Tempurung kura-kura, menurut Dr. Budi mengandung kalsium tinggi, sehingga dapat memperbaiki massa tulang. Sementara itu, paduan antara bunga lili dan tempurung kura-kura merupakan perekat tulang yang ampuh.

                      Ereksi Kembali
                      Dalam pengobatan Cina, semua ramuan obat digolongkan menurut tingkatan pengaruhnya dalam keseimbangan yin dan yang di berbagai acam energi vital sistem manusia. Ramuan yang memanaskan sistem, meningkatkan metabolisme, dan merangsang organ-organ vital. Kelompok yang dinilai sebagai panas atau hangat. Organ yang diwakili kelompok ini usus, lambung, kantong empedu dan kantong kemih.

                      Ramuan yin mendinginkan sistem, memperlambat energo-energi internal, dan menenangkan organ-organ vital. Kelompok yin disebut dingin atau sejuk, menurut kekuatannya. Organ tubuh yang diwakili kelompok ini adalah paru-paru, limpa, jantung, ginjal, dan hati.

                      Tempurung kura-kura, hewan bernama Latin Chinemys reevesii, dikenal sebagai tonikum bagi mereka yang kekurangan yin. Tonikum adalah obat kuat yang sering diasup manula dan penderita defisiensi energi kronis agar dapat memperlambat proses penuaan dan meningkatkan fungsi vital, khususnya vitalitas seksual, kekebalan dan fungsi otak.

                      Ramuan ini bekerja pada organ ginjal, jantung dan hati, diyakini dapat mengatasi gangguan insomnia, menstruasi tidak teratur, membantu tumbuh kembang anak (biacara, berdiri, berjalan, pertumbuhan gigi, mempercepat penyatuan ubun-ubun). Juga mempercepat peningkatan pertumbuhan tinggi badan sebelum usia 17 tahun.

                      Selain mampu mengatasi gangguan patah tulang, tetanus, dan sebagai obat luka, tempurung kura-kura dikenal sebagai ramuan tonikum yang bisa menambah stamina bagi pria dan wanita," kata Dr Budi.

                      Pasien lainnya, Eddy (50), sudah 5 tahun mengalami gangguan ejakulasi dini. Setelah 3 bulan mengonsumsi rebusan tempurunghwan retil ini, ia tak lagi mengalami gangguan seksual. Staminanya pun meningkat. Edy mengaku, tiap pagi alat kemaluannya ereksi, seperti kebanyakan pria normal. Ia merasa mendapatkan tonikum dengan mengonsumsi tempurung kura-kura.

                      Daniel Reild melalui bukunya, A Handbook of Chinese Healing herbs, menuliskan tempurung kura0kura merupakan salah satu bahan ramuan tonikum. Bekerja meningkatkan energi, sistem imunitas, dan saraf otak, ramuan ini berefek positif pada fungsi-fungsi tersebut melalui jaringan umpan balik dengan perantaraan hormon, saraf pemancar, dan faktor kekebalan.

                      Daniel menambahkan tempurung kura-kura mengandung nilai gizi untuk pembentukan otot dan menguatkan ginjal. Juga sebagai bahan untuk memperbaiki masa tulang dan menjaga stabilitas tulang rawan.

                      Pemanfaatan
                      Untuk mendapatkan khasiat yang diinginkan Dr. Budi memberikan kiat cara mengolah kura-kura menjadi bahan obat. Kura-kura yang telah mati direbus selama 1 jam, lalau dagingnya dikeluarkan.

                      Tempurung dihancurkan lalu digoreng menggunakan pasir. Tujuannya, supaya tempurung cepat kering dan tidak mudah busuk. Setelah itu, untuk beberapa saat, tempurung yang sudah kering direndam atau dicuci menggunakan cuka, lalu dikeringkan kembali dengan cara diangin-anginkan.

                      Untuk membuat ramuan, 10-30 gram tempurung dimasak dengan 3 gelas air selama 25-30 menit hingga tersisa 1 gelas. Minum air hasil rebusan sehari sekali.

                      Tempurung kura-kura yang sudah diolah, bisa dipakai sebagai tambahan obat. Di klinik beijing, satu gram tempurung kura-kura kering dijual seharga Rp 500.

                      Kanker Rahim Bisa Dicegah

                      Kanker mulut rahim (serviks) menjadi problem kesehatan di negara-negara berkembang. Di Indonesia, penderita penyakit ini diperkirakan 90 - 100 di antara 100.000 penduduk.
                      Di negara maju seperti Amerika, terdapat 12.000 kasus baru ditemukan pada 1990.

                      Melihat tingginya angka penderita, maka tidak mengherankan bila penyakit ini merupakan momok yang menakutkan bagi perempuan. Hal itu juga karena serviks merupakan kanker terbanyak pada wanita dan menduduki urutan pertama dari sepuluh jenis kanker di Indonesia.

                      Angka penderita penyakit ini, sejatinya, bisa ditekan bila lebih awal diketahui adanya kanker yang menyerang mulut rahim. Masalahnya, menurut dr Nasdaldy, SpOG, lebih dari 70 persen penderita datang terlambat memeriksakannya ke dokter. Padahal, keterlambatan pemeriksaan bisa berpengaruh pada harapan hidup, selain biaya yang dibutuhkan lebih besar. ''Pencegahan lebih murah,'' tuturnya dalam sebuah seminar di Jakarta, belum lama ini.

                      Dokter spesialis kebidanan dan kandungan dari Divisi Kanker Ginekologik Rumah Sakit Kanker Dharmais Jakarta, ini mengakui saat pra kanker serviks, pada umumnya memang tidak ada gejala. Gejala yang bisa dideteksi bila ada pendarahan pascasenggama dan keputihan yang tidak khas. Bila terdapat keputihan berlebihan, berbau busuk, dan tidak sembuh-sembuh, sebaiknya disarankan untuk secepatnya memeriksakan diri ke dokter. Sebab, ini merupakan gejala yang lazim dijumpai pada penderita kanker serviks. Pemeriksaan dokter diperlukan, karena tidak semua keputihan pertanda ada kanker. Dengan pemeriksaan itu akan diketahui apakah keputihan abnormal itu kanker atau bukan.

                      Gejala lain, kata dia, terdapat perdarahan di luar siklus haid, terutama setelah berhungan intim. Seperti juga adanya keputihan, gejala ini pun memerlukan pemeriksaan dokter, karena perdarahan bisa terjadi akibat gangguan keseimbangan hormon.

                      Mengapa pemeriksaan diperlukan bila ditemukan ada gejala? Itu karena kanker yang sudah mencapai stadium tiga ke atas akan terjadi pembekakan di berbagai anggota tubuh, seperti di paha, betis, atau di tangan. Akibatnya bisa lebih fatal, keterlambatan penanganan bisa menyebabkan kematian.

                      Untuk deteksi dini, perlu dilakukan pap smear pada wanita yang telah aktif secara seksual sedikitnya setahun sekali dengan mengambil getah serviks dari vagina. Pemeriksaan ginekologi dilakukan oleh dokter atau bidan dengan pengambil sampel apus leher rahim oleh dokter ahli patologi anatomi. Sebaiknya pap smear dilakukan pada hari ke 10 - 20 dari siklus haid. Namun, dalam 24 jam sebelum pemeriksaan, jangan melakukan hubungan suami-istri.

                      Risiko
                      Apa yang menjadi faktor risiko kanker mulut rahim? Menurut dr Nasdaldy, wanita yang sudah menikah atau memulai aktivitas seksual pada usia muda (kurang dari 18 tahun) memiliki risiko terkena kanker mulut rahim. Risiko yang sama dapat dialami oleh wanita yang berganti-ganti pasangan seks. Yakni, wanita yang mempunyai banyak pasangan seks atau suaminya mempunyai banyak pasangan seks.

                      Mereka yang berisiko terkena kanker rahim lainnya adalah wanita yang sering menderita infeksi di daerah kelamin, yang banyak melahirkan anak, dan wanita perokok. ''Wanita perokok mempunyai risiko dua kali lebih besar dari pada wanita bukan perokok,'' tuturnya.

                      Pencegahan
                      Mencegah jauh lebih baik dari pada mengobati. Itu benar, meski tidak mudah menerapkannya. Masalahnya, masih banyak wanita yang enggan memeriksakan diri ke dokter kandungan meskipun memiliki berbagai gejala terkena kanker mulut rahim. Padahal, jangankan wanita sudah memiliki gejala terkena servick, wanita yang sehat pun perlu memeriksakan diri agar bisa dideteksi sejak dini.

                      Pencegahan, menurut Nasdaldy, dapat dilakukan dengan tiga strategi: primer, sekunder, dan tertier. Pencegahan primer diperlukan pada semua populasi yang memiliki risiko terkena kanker mulut rahim. Caranya, dengan memberikan penyuluhan. ''Bukan hanya medis, tapi bisa di sekolah-sekolah karena banyak yang tidak tahu dan tidak peduli,'' tuturnya.

                      Pencegahan sekunder juga diperlukan pada orang yang tidak memiliki gejala. Ini agar angka kejadian dapat ditekan dan memungkinkan pengobatan sedini mungkin. Pengobatan lebih awal, selain biayanya sedikit, hasilnya pun lebih baik. Sedangkan pencegahan tertier dilakukan pada orang yang sudah terkena penyakit ini.

                      Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk pencegahan primer pada penderita serviks. Namun yang penting adalah menurunkan faktor risiko. Misalnya, menghilangkan perilaku seksual yang mengakibatkan terpapar dengan infeksi human papilloma virus (HPV). ''Perempuan lebih rentan terkena infeksi HPV,'' ujarnya.

                      Tidak kalah pentingnya dengan faktor nutrisi. Menurut dokter spesialis ini orang dengan gizi yang bagus lebih mudah mencegah serangan penyakit ini. Harus diingat, tidak ada pantangan makanan bagi penderita kanker. Karena itu tidak benar pernyataan yang mengatakan bahwa penderita kanker tidak boleh makan daging. ''Itu mitos,'' ucapnya.

                      Zat gizi, kata dia, sangat diperlukan untuk pencegahan penyakit ini. Makanan yang baik untuk dikonsumsi adalah caretenoids, vitamin A, retinoids, vitamin C, vitamin E, dan folat. Sayuran hijau tua dan kuning juga baik untuk meningkatkan gizi.

                      Selain menurunkan faktor risiko dan nutrisi, pencegahan primer juga perlu dengan vaksinasi. Imunisasi, kata Nasdaldy, dilakukan pada usia muda sebelum aktif melakukan hubungan seksual dan masih dalam tahap pengembangan.

                      Vaksin pencegahan bertujuan membentuk antibodi dan diberikan pada orang sehat. Vaksin pengobatan diberikan pada orang yang sudah terinfeksi HVP dan stimulasi sistem imunitas.

                      Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) merekomendasikan, vaksin sebaiknya diberikan pertama kali dalam lima tahun setelah aktif berhubungan seksual atau usia 25 tahun sampai usia 65 tahun. Frekuensi vaksinasi, saran badan dunia itu, dilakukan 2 - 3 tahun sekali dengan catatan dua kali berturut-turut negatif.

                      Yuk, Atasi Cedera Tulang Belakang



                      Ketika alat tulisnya jatuh, Yani (34) spontan membungkuk untuk mengambilnya. Namun rasa sakit seolah menyengat bagian punggungnya, setinggi pinggang. Ini bukan yang pertama kalinya bagi Yani.

                      Penyebab nyeri tersebut, menurut dr Alfred Sutrisno Sp BS, dapat diakibatkan adanya gangguan pada stukruktur tulang, bantalan tulang, atau otot-otot yang terlibat dalam menunjang tulang belakang. Umumnya, kata Alfred, penderita berusia antara 20 dan 45 tahun. Jadi memang pada usia produktif. Jelas, sangat mengganggu produktivitas penderita maupun perusahaan tempatnya bekerja, bukan?

                      Lebih banyak diderita pria
                      `'Nyeri tersebut dapat menjalar maupun terlokalisir,'' tutur ahli bedah syaraf Rumah Sakit Pantai Indah Kapuk, Jakarta, ini. Menurut data yang ada, penderita nyeri pinggang lebih banyak dialami oleh laki-laki dibandingkan dengan perempuan. Alfred menduga, ini mungkin diakibatkan laki-laki lebih banyak beban kerja yang berisiko.

                      Lalu, mengapa nyeri pinggang ini bisa terjadi? Dia menyebutkan, `'Itu diakibatkan bergesernya bantalan tulang belakang, lebih dikenal dengan herniated nucleus pulposus.'' Bantalan tulang belakang (discus intervertebrale), jelas Alfred, adalah struktur yang kuat dan tidak menimbulkan rasa nyeri jika pembungkusnya tak utuh. Bantalan ini sendiri bentuknya lunak, mirip jeli.

                      Robeknya pembungkus bantalan menyebabkan keluarnya inti dari bantalan tulang yang masuk ke dalam rongga tulang belakang. Hal tersebut dapat menekan pembuluh darah balik, kantung saraf maupun saraf itu sendiri. Iritasi akibat penekanan dari bantalan tulang tersebut dapat menyebabkan rasa nyeri sampai kelumpuhan dari saraf yang tertekan.

                      Gambaran klinis dari herniated nucleus pulposus, jelas Alfred, tergantung dari letak penekanan pada bantalan tulang belakangnya. Itu bisa terjadi akibat adanya riwayat jatuh, mengangkat benda-benda yang berat, atau adanya rasa baal (kesemutan). Pada kelainan ini, gejalanya biasanya bilateral atau dirasakan pada kedua sisi. Meskipun dapat pada salah satu sisi lebih berat. Perasaan pinggang seperti terikat, sampai adanya kelumpuhan, adanya rasa kesemutan di daerah kaki yang sesuai dengan distribusi saraf tersebut.

                      Penderita yang lebih berat, adanya gangguan pada buang air besar maupun kecil. Manifestasinya berupa sulit kencing atau buang air besar maupun sulit menahannya. Pemeriksaan nyeri tulang belakang, menurut Alfred, dapat berupa foto lumbal, CT Meylografi, dan Megnetic Resonance Imaging (MRI). Pada pemeriksaan foto lumbal dapat terlihat apakah ada penyempitan jarak tulang yang satu dengan yang di atasnya atau di bawahnya. Atau adakah instabilitas?

                      Bantalan buatan
                      Alfred menjelaskan, penanganan dari herniated nucleus pulposus dibagi menjadi 2 yaitu, tindakan konservatif dan tindakan operatif. Tindakan konsevatif dengan menganjurkan penderita bed rest atau beristirahat penuh di tempat tidur. Ini dapat dilakukan di rumah maupun di rumah sakit selama 2 sampai 3 minggu dengan tidur di atas papan yang keras. Penangannya dilakukan fisioterapi dengan memakai semacam jaket khusus (Plaster Jacket/Spinal Brace).

                      Tindakan operatif, dibagi menjadi tindakan operasi biasa atau dengan bedah mikro. Keuntungan bedah mikro, antara lain, luka operasi kecil, jaringan yang rusak akibat dilakukan tindakan operasi minimal dengan hasil yang sangat memuaskan. Waktu rawat pun lebih pendek dibandingkan dengan teknik operasi biasa.

                      Seiring dengan perkembangan teknologi kedokteran, kini telah dikembangkan teknik pemasangan alat pengganti bantalan yang rusak dengan live surgery, yaitu tindakan operasi langsung pada pasien penderita gangguan syaraf leher. Pada operasi ini akan dilakukan prosedur pemasangan bantalan tulang leher buatan menyerupai fungsi dari bantalan tulang leher sebenarnya.

                      Dikembangkan oleh Vincent Bryan pada tahun 1990, tehnik dari pemasangan alat baru ini berfungsi untuk mengembalikan fungsi dari bantalan tulang leher yang rusak. Teknik ini sudah banyak dikembangkan di negara-negara maju, seperti Amerika, Eropa, atau Korea, dengan hasil yang baik.

                      Namun adakah tips yang praktis untuk menghindari cedera tulang balakang? Bagaimana mengatasinya? Berbagai literatur menyarankan agar sedapat mungkin menjauhi stress, belajar bersikap rileks dan menghindari rutinitas. Selain itu, pelajari cara mengangkat beban, berdiri, duduk, dan berbaring dengan benar. Lebih dari itu, olah raga teratur bermanfaat untuk meningkatkan kelenturan otot-otot dan sendi punggung.

                      Namun jangan terkejut, karena sakit pada punggung ini ternyata bisa diakibatkan oleh gangguan kejiwaan. Benarkah demikian? Ya, menurut Alfred, inilah yang disebut psikosomatik atau sakit akibat gangguan kejiwaan.

                      Hati-hati Menggunakan Obat Antibiotik

                      Saat ini disinyalir terjadi penggunaan antibotik yang berlebihan di masyarakat. Antibiotik diperlukan hanya bila memang didiagnosa telah positif ada infeksi kuman.

                      Penggunaan antibiotik tanpa diagnosa yang tetap akan sangat merugikan, bukan hanya individu yang bersangkutan, tetapi juga masyarakat luas. Dampak yang ditimbulkan sangat beragam seperti berikut :

                      - Pemborosan biaya pengobatan (obat) yang sebenarnya tidak diperlukan. Pemborosan biaya obat yang tidak diperlukan dari beberapa informasi yang sudah terpublikasi cukup besar. Karena itu, bila dilakukan cara-cara penghematan tentu akan dapat memberikan kemanfaatan yang besar.

                      - Menimbulkan resiko efek samping obat, yang sebenarnya tidak perlu.

                      - Menimbulkan dampak terjadinya resistensi antibiotik. Ini merupakan dampak yang paling serius. Ini akan memiliki implikasi yang luas, karena tidak hanya berdampak pada individu yang bersangkutan saja tetapi juga masyarakat, serta pola pengobatan ataupun standard treatment akan terpengaruh.

                      Bagaimana pun antibiotik adalah salah satu obat yang dapat digolongkan sebagai life-saving. Sehingga resistensi yang terjadi karena penggunaan yang tidak terkontrol benar-benar akan merugikan kita semua.

                      Diabetes Mempengaruhi Kehidupan Seks



                      Diabetes jelas memengaruhi kehidupan seks. Pengguna insulin misalnya, perlu menimbang efek aktivitas seksual yang akan dilakukan, terutama terhadap kemungkinan turunnya gula darah setelah berhubungan seks.

                      Berkonsultasi terbuka pada dokter merupakan pilihan bijak bila kondisi semakin buruk

                      Tindakan yang lazim disarankan untuk dipertimbangkan oleh penderita diabetes (diabetesi) sebelum melakukan hubungan seks, misalnya: memeriksa kadar gula darah. Tindakan ini barangkali menyebalkan, tetapi tetap lebih baik dilakukan dibanding perjuangan memulihkan anjloknya kadar gula darah yang mungkin terjadi setelah kegiatan di ranjang.

                      Makan tepat sebelum atau sesudah berhubungan intim juga bermanfaat dilakukan sebagaimana disarankan setelah berolahraga. Pertimbangkan pula untuk makan snack (ngemil) sebelum tidur. Diabetesi yang tergantung suntikan insulin juga perlu menjadwalkan penyuntikan selama berhubungan seks untuk menghindari reaksi gula darah yang tidak diinginkan.

                      Begitulah antara lain, menurut situs endocrinologist .com, manfaat diabetesi bersikap terbuka pada dokter, khususnya dalam kehidupan seksual. Satu hal yang perlu diingat para diabetesi, adalah lazim bagi semua orang, baik pria maupun wanita, pernah mengalami gangguan seksual setidaknya sekali dalam hidupnya, entah mereka menderita diabetes atau tidak.

                      Meski orang sering enggan membicarakan gangguan tersebut dengan dokter, harus diyakini bahwa dokterlah yang terbiasa menangani keluhan seperti itu dan mencarikan solusi sebagai jalan keluar.

                      Banyak persoalan yang berkaitan dengan unjuk kerja seksual disebabkan oleh masalah fisik, misalnya terkait dengan obat yang digunakan untuk merawat gangguan fisik yang terjadi. Kadang pula gangguan seksual muncul akibat masalah psikologis.

                      Karena itu, penting membicarakan gangguan seksual yang terjadi dengan dokter untuk memastikan sumber utama permasalahannya sebelum diputuskan cara-cara penanganannya.

                      Gangguan Umum

                      Pada wanita, pengendalian diabetes kadang harus memperhitungkan siklus menstruasi. Pilihan penggunaan alat kontrasepsi juga harus disesuaikan dengan diabetes yang dideritanya. Kehamilan dan menopause juga akan menjadi pertimbangan tersendiri dalam pengendalian gula darah tersebut.

                      Kondisi yang perlu dipahami oleh para diabetesi, bila kadar glukosa darah tetap dibiarkan tinggi dalam jangka panjang, saraf atau aliran darah ke organ-organ seksual akan rusak. Inilah sebabnya fungsi seksual para diabetesi mudah terganggu.

                      Wanita penderita diabetes mungkin sekali akan mengalami masalah dalam pengendalian kandung kemih atau menderita gangguan yang disebut neuroqenic bladder. Untuk mencegah gangguan ini menyerang, biasanya dokter akan menyarankan diabetesi wanita yang mengalami gangguan tersebut untuk mengosongkan kandung kemihnya sebelum dan sesudah berhubungan seksual. Pengosongan kandung kemih (kencing) setelah berhuhungan seks ini juga akan membantu mencegah untuk terkena infeksi kandung kemih.

                      Selain itu, rusaknya saraf dan pembuluh darah juga akan membuat perlendiran vagina sebagai respon seksual menjadi berkurang. Ini akan menyebabkan vagina tetap kering meski terjadi perangsangan seksual.

                      Sebagai akibatnya, kegiatan seksual akan dirasakan menjadi tidak nyaman. Rasa tidak nyaman ini pada gilirannya akan membuat minat berhubungan seks pada wanita dengan diabetes jauh menurun.

                      Pada diabetesi pria, tentu saja, kekhawatiran utama akibat rusaknya saraf dan alirah darah ke organ seksual adalah impotensi. Seiring dengan pertambahan usia, impotensi merupakan ancaman nyata bagi pria normal dan pria dengan diabetes.

                      Impotensi banyak menimpa pria usia 50 tahunan atau lebih, dan pria dengan diabetes memiliki risiko yang lebih besar. Antara 50 hingga 60 persen pria dengan diabetes berusia di atas 50 tahun terserang impotensi dengan gradasi yang berbeda-beda.

                      Yang dimaksud impotensi disini adalah seringnya tidak mampu, bukan cuma kadang-kadang, memperoleh dan mempertahankan ereksi. Disebut-sebut, pria dengan diabetes juga memiliki kemungkinan 10 hingga 15 tahun lebih awal untuk mengalami gangguan ereksi dibanding pria tanpa diabetes.

                      Impotensi bisa disebabkan oleh gangguan fisik dan psikologis. Impotensi karena gangguan psikologis bisa terjadi tiba-tiba, sedang impotensi karena gangguan fisik datang perlahan-lahan, dimulai dengan kurang kencangnya kadar ereksi, berkurangnya kadar keseringan memperoleh ereksi, terus memburuk seiring perjalanan waktu, dan akhirnya tak mampu memperoleh ereksi.

                      Pada pria dengan diabetes, umumnya gangguan itu disebabkan oleh memburuknya saraf atau pembuluh darah ke organ seksual. Jadi, misalnya, bila pembuluh darah yang rusak menghambat aliran darah ke penis, penis tak akan bisa ereksi lagi. Demikian pula bila saraf yang memberi isyarat pada penis rusak, penis juga tidak mampu ereksi.

                      Pilihan Cara

                      Cara yang biasa dianjurkan bagi pria dengan diabetes untuk menghindari impotensi akibat gangguan psikologis adalah memelihara terkendalinya glukosa darah, tidak merokok, tidak minum alkohol, dan menjaga supaya tekanan darah tetap normal.

                      Namun, bila gangguan yang dialami semakin mengkhawatirkan, berbicara secara terbuka dengan dokter untuk menemukan akar masalah, harus menjadi pilihan. Memastikan penyebab impotensi, yang harus dilakukan sebelum langkah perawatan ditentukan, mungkin akan mencakup sejumlah tes.

                      Sebagai bagian dari evaluasi, dokter sangat perlu memperoleh informasi obat apa saja yang selama ini dikonsumsi, termasuk obat yang dikonsumsi tanpa resep dokter karena obat-obatan ini mungkin ikut menjadi penyebab impotensi. Jika benar obat-obatan ini yang menjadi penyebab impotensi, biasanya dokter akan mengubah atau menyesuaikan sesuai kondisi pasien.

                      Para dokter sekarang memiliki beragam tawaran untuk perawatan impotensi. Bila masalahnya berakar dari masalah psikologis, dokter akan merujuk psikiater atau terapis yang ahli di bidang masalah seksual.

                      Namun, bila sumber masalahnya adalah fisik atau fisiologis, pilihan perawatan yang bisa dilakukan dokter termasuk pula menyuntikkan obat langsung ke penis untuk memperoleh ereksi yang bisa berlangsung 30 hingga 60 menit, yaitu menggunakan pompa vakum untuk menghasilkan ereksi, dan memasang suatu alat (protesis penis) di dalam penis.

                      Tentu saja banyak manfaat dan risiko yang harus dipertimbangkan dengan pilihan cara tersebut. Sayangnya, hanya dokter yang tahu persis manfaat dan risikonya. Karena itu, datanglah ke dokter untuk memperoleh bantuan.

                      Jangan Remehkan Rasa Sakit Seperti Maag

                      Rajiman (44 tahun) kerap menderita rasa sakit di bagian ulu hatinya. Derita yang mirip sakit maag ini bahkan telah dirasakannya sekitar 20 tahun.

                      Pemeriksaan ke dokter dan pemantauan lewat USG (ultrasonografi) tak pernah menemukan penyebab keluhannya. Ketika rasa sakit kembali menderanya, bedah laparoskopi pun menunjukkan, Ia ternyata menderita cholecystitis (radang empedu).

                      Menurut ketua SMF Bedah Rumah Sakit Umum PKU Muhammadiyah Yogyakarta, dr HM Jisdan Bambang Yulianto, SpB, penyakit radang empedu ini memang tidak terdiagnosa karena kantong empedunya sudah terbungkus oleh omentum (salah satu bangunan di dalam rongga perut). Hal itu baru diketahui saat laparoskopi bahwa omentum menumpuk di kantong empedu dan lengket di sela-sela liver kanan maupun kiri. Mau tak mau, saat itu juga diputuskan untuk dilakukan pengangkatan kantong empedu dengan operasi laparoskopi.

                      Sang pengemulsi lemak
                      Jisdan mengatakan, pada prinsipnya kantong empedu adalah kantong yang dipakai untuk menampung cairan empedu yang berupa garam empedu dan lemak. Garam empedu itu dibutuhkan untuk membantu sistem pertahanan tubuh yang dikenal sebagai keseimbangan asam basa. Selain itu juga di dalam kantong empedu ada ekstrak empedu yang dipakai untuk mengemulsi lemak. Pada keadaan tertentu, akibat kesalahan makan dengan lemak yang berlebihan dan kadang disertai kuman yang masuk, maka terjadi proses pengendapan dari ekstrak lemak. Kemudian bisa menimbulkan permasalahan berupa pembentukan inti batu empedu (cholelithiasis). Cholelithiasis ini bisa menimbulkan peradangan empedu (cholecystitis). Sebaliknya, cholecystitis bisa menimbulkan batu empedu.

                      Jisdan mengakui, cholecystitis memang kadang sulit diketahui dan keluhan subyektifnya memang hampir sama dengan sakit maag atau keluhan ''masuk angin'' biasa. Kecuali bila cholecystitis ini telah menimbulkan permasalahan yang spesifik, seperti kulit kuning, dan terbentuk batu empedu (cholelithiasis) yang menyumbat total di saluran empedu. Karena hal itu akan menimbulkan rasa ''sebah'' di perut seperti maag disertai nyeri di ujung tulang belikat atau titik boas, kata ahli bedah laparoskopi ini. Nyeri di titik boas itu merupakan salah satu ciri khas penyakit gangguan empedu. Untuk lebih jelasnya, bisa dilkakukan pemeriksaan dengan USG.

                      Selanjutnya Jisdan mengatakan, apabila terjadi peradangan, empedu terus-menerus akan membengkak. Empedu akhirnya tidak bisa memproduksi sesuai dengan kapasitasnya yang seharusnya dan berisiko menimbulkan kebocoran empedu. Apabila peradangan cukup berat akan mengakibatkan perlengketan di beberapa tempat, terutama di liver dan usus besar. Hal itu yang paling banyak terjadi.

                      Kalau radang empedunya berlanjut dan meradang di dekat liver, maka akan menimbulkan nyeri di pundak (kerr). Nyeri di pundak terjadi karena ada peradangan yang melibatkan saraf di diafragma (sekat rongga badan). Itu berarti sudah ada peradangan yang melewati pada dinding kantong empedu dan ini sudah komplikasi. Nyerinya bisa kanan maupun kiri dan hilang-timbul. Makin lama rasa sakit ini semakin berat dan akhirnya nyeri menetap. Jika batu empedu cukup banyak, maka sebagian batu empedu ini bisa masuk ke saluran empedu --yang menghubungkan liver dengan usus 12 jari. Maka, sumbatan pun bisa terjadi.

                      Bila penderita mengalami sumbatan itu, maka warna kulit menjadi kuning dan kelopak mata menjadi kuning. Pada kondisi itu orang bisa mengalami komplikasi yang buruk lagi sampai terjadi komplikasi di otaknya. ''Itu yang dikenal dengan keracunan bilirubin,'' tutur dia.

                      Pada mereka yang kebetulan ditemukan dengan komplikasi, kadang komplikasi berupa terbentuknya tumor. Peradangan di empedu yang disebabkan oleh tumor, kadang karena adanya penyempitan, atau polip di empedu. Terbentuknya tumor ini biasanya terjadi pada orang yang memang punya bakat tumor. Di luar kasus itu ada kasus empedu yang membengkak disebabkan oleh tumor di pankreas, dan operasinya sangat rumit, jelas Jisdan. Karena itu, kata dia, apabila seseorang mengalami peradangan di kantong empedu, sebaiknya harus diangkat kantong empedunya. ''Sehingga cepat atau lambat akan menimbulkan masalah sakit perut yang kambuh-kambuhan, pembentukan batu yang makin banyak,'' saran dia. Namun demikian, ia menambahkan, kalau radang empedu tidak menimbulkan risiko yang berlebihan atau komplikasi yang tidak mengancam jiwanya, maka bisa meredakan peradangan dengan obat dulu. Kalau radangnya sudah reda, baru dilakukan tindakan operasi laparoskopi.

                      Hindari lemak
                      Jisdan mengakui, sebetulnya mencegah cholecystitis dan cholelithiasis tidak mudah. Namun, karena ini salah satu bagian dari sistem pencernaan, maka sebaiknya menjaga makanan yaitu jangan makanan dengan kadar lemak tinggi.

                      ''Apalagi kita hidup di daerah tropis, sehingga lemak itu hanya dibutuhkan minimal sekali,''tuturnya.

                      Alkohol juga akan memicu permasalahan-permasalahan di empedunya, karena itu sebaiknya dihindari minum alkohol. Selain itu juga sebaiknya makan makanan yang tidak terkontaminasi kuman. Karena kuman akan masuk ke dalam pencernaan bersama makanan.

                      Radang empedu maupun batu empedu ini lebih banyak diderita oleh perempuan dibandingkan laki-laki yaitu 1 dibanding 2 atau 3. Yang paling banyak menderita penyakit tersebut adalah mereka yang empat F yaitu Fat, Forty, Fertile, dan Female. Dengan kata lain, mereka yang beresiko adalah orang yang gemuk, berusia di atas 40 tahun, subur, dan kebanyakan wanita.

                      ''Dengan diangkatnya kantong empedu Insya Allah tidak masalah, karena kantong empedu ini hanya reservoir, bukan pembentuk utama. Fungsi kantong empedu ini nantinya akan dikompensasi oleh alat-alat tubuh yang lain yang bisa memberikan support dalam proses pencernaan, misalnya di saluran empedu,''tutur Jisdan.

                      Penderita yang sudah diangkat kantong empedunya harus menghindari makanan yang berkadar lemak. Karena makanan berlemak tersebut akan menimbulkan rasa nyeri di ulu hati. Pada enam bulan pertama setelah dilakukan pengangkatan kantong empedu, kadang muncul rasa nyeri di ulu hati, spalagi bila penderita makan makanan berlemak.

                      Tetapi bersama berjalannya waktu, sesudah tubuh melakukan kompensasi-kompensasi secara alamiah, rasa nyeri tersebut akan hilang sendiri,''jelas Jisdan.

                      Ikhtisar
                      Jika merasakan sakit di perut seperti maag dan mengalami rasa nyeri di titik boas (enthong), ada kemungkinan Anda mengalami gangguan empedu.